4 Fakta Menarik Setelah Bayer Leverkusen Berpesta di atas Derita Bayern Munchen: Good Job, Xabi Alonso! Harry Kane Mati Kutu

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 11 Feb 2024, 09:45 WIB
Pemain Bayer Leverkusen merayakan gol yang dicetak Josip Stanisic (tengah) ke gawang Bayern Munchen dalam pertandingan pekan ke-21 Bundesliga di BayArena, Minggu (11/2/2024) dini hari WIB. (Sascha Schuermann / AFP)

Bola.com, Jakarta - Bayer Leverkusen mempertegas posisi mereka di puncak klasemen Bundesliga setelah meraih kemenangan besar 3-0 atas pesaing kandidat juara, Bayern Munchen, pada laga pekan ke-21 Bundesliga, Minggu (11/2/2024) dini hari WIB.

Pesta Bayer Leverkusen di depan pendukungnya dimulai pada menit ke-18. Josip Stanisic mencetak gol pembuka setelah menerima umpan dari Robert Andrich.

Advertisement

Setelah unggul 1-0 pada babak pertama, Bayer Leverkusen menggandakan keunggulan menjadi 2-0 saat babak kedua baru berjalan lima menit. Alex Grimaldo menjebol gawang Bayern Munchen setelah memaksimalkan umpan dari Nathan Tella.

Pada masa injury time, Bayer Leverkusen mencetak gol ketiga lewat Jeremie Frimpong yang menerima umpan dari Edmon Tapsoba dan memastikan kemenangan 3-0 menjadi milik mereka.

Kemenangan itu membawa tim asuhan Xabi Alonso itu makin kukuh di puncak klasemen Bundesliga. Bayer Leverkusen kini mengoleksi 55 poin, unggul lima poin dari Bayern Munchen yang ada di posisi kedua.

Berikut sejumlah fakta yang tercipta setelah Bayer Leverkusen meraih kemenangan atas Bayern Munchen:

2 dari 5 halaman

Tak Terkalahkan dalam 31 Pertandingan

Jeremie Frimpong didatangkan Bayer Leverkusen pada tengah musim 2020/2021 dari klub Skotlandia, Glasgow Celtic dengan nilai transfer hanya 11 juta euro. Sebelum membela Glasgow Celtic, Jeremie Frimpong merupakan pemain didikan Akademi Manchester City yang belum sempat dipromosikan ke tim senior. Saat membela tim Man City U-23 ia memutuskan pindah ke Glasgow Celtic pada awal musim 2019/2020. Di Bundesliga musim 2023/2024 ia telah tampil dalam 19 laga dengan torehan 5 gol dan 7 assist. (AFP/Ina Fassbender)

Kemenangan atas Bayern Munchen membuat Bayer Leverkusen kini tercatat tidak terkalahkan dalam 31 pertandingan terakhir yang mereka mainkan di semua kompetisi resmi pada musim ini.

Bayer Leverkusen meraih 27 kemenangan dan 4 hasil imbang dalam periode tersebut, dengan level produktivitas mencapai 93 gol dan hanya 18 kali kebobolan. Selama itu, Bayer Leverkusen juga mampu menciptakan 15 clean sheet.

Sebagai informasi, Bayer Leverkusen bisa memecahkan rekor tak terkalahkan terpanjang dalam sejarah sepak bola Jerman yang saat ini dimiliki Bayern Munchen, andai tim asuhan Xabi Alonso itu menghindari kekalahan dalam dua pertandingan ke depan.

3 dari 5 halaman

Alex Grimaldo dan Jeremie Frimpong Senjata Rahasia Xabi Alonso

Pemain asal Spanyol ini menjadi pemain yang luar biasa sejak bergabung dengan Bayer Leverkusen. Alex Grimaldo berhasil mencetak tujuh gol serta membuat empat asisst. Selain pawai mencetak gol, sang pemain juga andal dalam bertahan. (AFP/Focke Strangmann)

 

Dalam pertandingan ini Alex Grimaldo dan Jeremie Frimpong kembali mencetak gol. Keduanya memang merupakan andalan Bayer Leverkusen pada musim ini, selain Victor Boniface.

Alex Grimaldo dan Jeremie Frimpong tercatat sudah membantu terciptanya 29 gol milik Bayer Leverkusen di Bundesliga musim ini.

Alex Grimaldo sejauh ini sudah mencetak 8 gol dan 9 assist. Sementara Jeremie Frimpong mencetak 6 gol dan 6 assist hingga saat ini.

4 dari 5 halaman

Top Scorer Bundesliga Mati Kutu

Penyerang Bayern Munchen Harry Kane. (AP Photo/Martin Meissner)

 

Bayern Munchen tak hanya kalah dalam pertandingan ini. Namun, bomber andalan mereka, Harry Kane, juga tidak mampu berbuat apa pun pada pertandingan ini.

Padahal Harry Kane selalu mencetak gol dalam dua pertandingan sebelumnya, yaitu saat Bayern Munchen menang 3-2 atas Augsburg dan 3-1 Borussia Dortmund.

Saat ini Harry Kane berstatus top scorer sementara Bundesliga dengan 24 gol, di mana hanya 3 di antaranya yang dicetak melalui titik putih. Namun, dalam laga kontra Bayer Leverkusen, bomber asal Inggris itu tak mampu berbuat banyak.

5 dari 5 halaman

Kekalahan Telak Kedua Bayern di Bundesliga Musim Ini

Pemain Bayern Munchen, Manuel Neuer, Harry Kane dan Eric Maxim Choupo-Moting tampak kecewa setelah ditaklukkan Eintracht Frankfurt pada laga pekan ke-13 Liga Jerman 2023/2024 di Stadion Deutsche Bank Park, Sabtu (9/12/2023). (AFP/Daniel Roland)

 

Kekalahan di BayArena ini merupakan kekalahan ketiga yang dialami Bayern Munchen di Bundesliga pada musim ini.

Namun, kalah 0-3 dari Bayer Leverkusen membuat tim asuhan Thomas Tuchel itu sudah dua kali mengalami kekalahan telak.

Selain kalah dari Bayer Leverkusen, Bayern Munchen pada musim ini sudah kalah dari Eintracht Frankfurt dan Werder Bremen.

Bahkan yang menyakitkan Bayern Munchen kalah 1-5 dari Eintracht Frankfurt yang menjadi kekalahan pertama mereka pada musim ini.

Sumber: Squawka

Berita Terkait