Carlo Ancelotti: Kylian Mbappe? Real Madrid Punya 6 Pemain Terbaik di Dunia

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 12 Feb 2024, 18:10 WIB
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti memberi instruksi saat pertandingan leg pertama semifinal Copa del Rey antara Real Madrid dan Barcelona di Santiago Bernabeu, Madrid pada 2 Maret 2023. Sepanjang kariernya, Ancelotti telah menghabiskan 1,44 miliar euro. Gareth Bale menjadi pembelian termahalnya setelah ditebus seharga 101 juta euro dari Tottenham. Meski begitu, pelatih asal Italia tersebut selalu berhasil mempersembahkan banyak trofi. (AFP/Oscar Del Pozo)

Bola.com, Madrid - Kabar superstar Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, akan merapat ke Real Madrid semakin menguat belakangan ini. Namun, Real Madrid belum memberikan sinyal melakukan manuver untuk menyegel tanda tangan Mbappe. 

Setelah kemenangan telak Real Madrid atas Girona, Minggu (11/2/2024) dini hari WIB, sang pelatih Carlo Ancelotti ditanyai tentang Mbappe dan prospek sang pemai melakukan kepindahan yang telah lama ditunggu-tunggu ke ibu kota Spanyol.

Advertisement

Namun, Ancelottu tidak mau berbicara tentang pemain yang masih memperkuat untuk klub lain dan malah menunjuk ke skuadnya.

Dia meyakini Real Madrid sudah memiliki pemain-pemain terbaik di dunia. Siapa saja mereka yang dianggap pemain terbaik di dunia ala Carlo Ancelotti? 

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Komentar Ancelotti saat Ditanya soal Mbappe

Pemain Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe memberikan gestur jempol setelah menerima penghargaan Pemain Terbaik Liga Prancis 2022/2023 dari UNFP (French National Professional Football players Union) pada acara yang berlangsung di Paris, Prancis, 28 Mei 2023. (AFP/Bertrand Guay)

"Anda terus bertanya tentang pemain yang bermain untuk tim lain. Kami sudah memiliki pemain terbaik dunia di sini," kata Ancelotti ketika menjawab pertanyaan tentang Kylian Mbappe, seperti dikutip Sportbible, Senin (12/2/2024). 

"Urutannya Vini Jr pertama, Jude Bellingham kedua, Rodrygo ketiga. Lalu Toni Kroos, Federico Valverde, Eduardo Camavinga," imbuh Ancelotti. 

Meskipun Vinicius, Bellingham, dan Rodrygo tidak diragukan lagi termasuk di antara pemain terbaik dunia, pastinya Mbappe akan masuk dalam tiga besar dunia jika  pindah ke Real Madrid pada akhir musim ini. Apakah akan terjadi? 

 

3 dari 5 halaman

PSG Siap Tawarkan Kontrak Fantastis

Striker Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe. (PATRICK HERTZOG / AFP)

Sementara itu, Paris Saint-Germain dikabarkan siap menawarkan Kylian Mbappe kontrak dua tahun dengan angka yang luar biasa.

Upaya ini untuk menangkal minat dari Real Madrid. Mbappe telah menjadi incaran Real Madrid selama beberapa tahun terakhir, namun kepindahan ke Santiago Bernabeu pada akhirnya gagal terwujud.

Namun, pemberitaan terkini menyebutkan bahwa Mbappe nyaris mengakhiri saga transfer setelah mengambil keputusan bergabung dengan Los Blancos dengan status bebas transfer saat kontraknya habis di akhir musim.

Meski Mbappe tampaknya hampir pindah ke ibu kota Spanyol, PSG belum putus asa untuk mempertahankan jasa pemain Prancis itu.

 

4 dari 5 halaman

Jaminan Kontrak dan Iklan

Pemain Prancis, Kylian Mbappe melakukan tendangan langsung ke gawang Argentina yang membuahkan gol. (AP Photo/Manu Fernandez)

Laporan tersebut menyatakan klub raksasa Prancis tersebut bersedia menawarkan kontrak dua tahun kepada Mbappe senilai hampir 70 juta pounds (Rp1,33 triliun) setelah pajak untuk masing-masing dua musim.

PSG juga siap menawarkan jaminan bonus dan kontrak iklan dari Qatar.

Spekulasi sebelumnya menyebutkan bahwa Mbappe telah mengatakan kepada Real Madrid bahwa dia ingin menerima 43 juta pounds (Rp845,8 miliar) setahun untuk bergabung dengan tim asuhan Carlo Ancelotti.

Sumber: Sportbible 

 

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait