Bola.com, London - Enzo Fernandez sempat dikabarkan tak betah di Chelsea. Ada beberapa media di Inggris yang menyebut Enzo tak betah berada di Stamford Bridge.
Namun, Enzo Fernandez membantah hal itu. Gelandang asal Argentina itu menegaskan enggan meninggalkan Chelsea.
Enzo Fernandez memiliki kontrak yang panjang di Chelsea. Eks pemain Benfica itu masih terikat kontrak di Stamford Bridge hingga musim panas 2031.
"Saya tidak mau meninggalkan Chelsea," ujar Enzo Fernandez kepada ESPN.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hubungan Baik
Enzo Fernandez pun menegaskan ia memiliki hubungan yang baik dengan seluruh staf kepelatihan Chelsea. Termasuk dengan sang manajer, Mauricio Pochettino.
Mereka menurut Enzo Fernandez memperlakukannya dengan sangat baik sejak ia pertama kali tiba di Chelsea pada musim dingin 2023.
"Saya memiliki hubungan baik dengan rekan setim saya dan juga tim kepelatihan sejak hari pertama tiba di klub ini," jelasnya.
Tetap di Chelsea
Chelsea mengeluarkan dana mencapai 121 juta euro untuk mendapatkan tanda tangan Enzo Fernandez pada bursa transfer musim dingin 2023. Harga itu membuatnya menjadi pemain termahal yang pernah dibeli The Blues.
Enzo Fernandez kembali menegaskan komitmennya kepada The Blues. Ia akan tetap berada di klub tersebut selama mungkin.
"Orang orang di Chelsea memperlakukan saya dengan baik. Saya bersyukur akan hal itu. Saya akan tetap di sini sepanjang klub membutuhkan saya," tandas Enzo.
Sumber: ESPN