Bola.com, Jakarta - PSS Sleman baru saja meraih kemenangan penting dalam lawatannya ke markas Bhayangkara FC pada laga pekan ke-25 BRI Liga 1 2033/2024, Jumat (23/02/2024). Super Elang Jawa menghajar tuan rumah dengan skor telak 4-1 di Stadion PTIK, Jakarta.
Empat gol PSS Sleman dicetak lewat brace Ricky Cawor pada menit ke-6 dan 71'. Dua gol lainnya dilesakkan oleh Hokky Caraka (21') serta Ajak Riak (62'). Adapun Bhayangkara FC cuma mampu membalas via Matias Mier di menit ke-14.
Hasil positif itu membawa PSS Sleman perlahan mendekati papan tengah klasemen sementara Liga 1. Mereka saat ini menempati peringkat ke-12 dengan koleksi 30 poin.
Klub kesayangan Slemania dan Brigata Curva Sud (BCS) itu berada satu setrip dibawah Dewa United yang mengemas 31 angka. Kemudian memiliki poin sama dengan Persebaya Surabaya yang ada di urutan 13. Bedanya kedua tim baru memainkan 24 laga.
Hingga pekan ke-25, Tim Elang Jawa meraih tujuh kemenangan, sembilan kali seri, dan sembilan kekalahan. PSS Sleman juga sudah menceploskan 33 gol dan kebobolan 37 kali.
Ada tiga fakta menarik dari kemenangan PSS Sleman di markas Bhayangkara FC. Berikut Bola.com menyajikan ulasannya:
--
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kemenangan Besar Musim Ini
Hasil 4-1 menjadi skor kemenangan terbesar PSS Sleman di Liga 1 musim ini. Sebelumnya, Laskar Sembada tak mampu mencetak lebih dari tiga gol ke gawang lawan.
Menariknya, kala itu skor 3-1 terjadi ketika PSS Sleman berjumpa Bhayangkara FC di Stadion Maguwoharjo, Sleman (13/8/2023). Kemudian skor 3-2 juga tercipta saat bersua Persikabo 1973 (8/8/2023).
Adapun tiga gol lainnya bersarang ke gawang Persita Tangerang. Laga ini berkesudahan dengan skor 3-2 (18/8/2023). Sementara tiga kemenangan sisanya berakhir dengan skor tipis. Masing-masing melawan Bali United (1-0), Barito Putera (2-1), dan RANS Nusantara (1-0).
Sukses Perbaiki Catatan Tandang
Target memperbaiki catatan laga away sukses diwujudkan PSS Sleman seiring kemenangan 4-1 dari Bhayangkara FC. Total kini armada Risto Vidakovic itu mencatat empat kemenangan dari 13 laga partai tandang.
Sisanya, Tim Elang Jawa mengepak dua hasil imbang dan tujuh laga lainnya berakhir dengan kekalahan di markas lawan. Catatan empat kemenangan itu sedikit lebih baik saat PSS Sleman tampil dihadapan publik sendiri. Sejauh ini mereka cuma meraih tiga kemenangan di kandang.
Ajak Riak Cetak Gol Debut
Duel kontra Bhayangkara FC juga menjadi laga spesial buat penyerang PSS Sleman, Ajak Riak. Pemain asal Sudan Selatan itu akhirnya sukses mencetak gol perdananya di BRI Liga 1.
Ajak Riak mendapat kesempatan bermain penuh di laga itu. Striker berusia 23 tahun itu mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-62, setelah memanfaatkan umpan Elvis Kamsoba.
Ajak Riak direkrut PSS Sleman pada bursa transfer paruh musim Liga 1. Striker kelahiran 12 Desember 2000 itu menggantikan peran Yevhen Bokhashvili yang under perform sepanjang musim.
Sejak didatangkan pada akhir November tahun lalu, pemain berpostur 192 cm itu telah tampil sebanyak enam laga buat PSS Sleman. Secara keseluruhan dia mencatat 291 menit bermain.