Bola.com, Jakarta - Dua pertandingan terakhir pekan ke-25 BRI Liga 1 2023/2024 digelar pada Sabtu (24/2/2024). Kedua laga ini diyakini akan berlangsung sengit dan bisa disaksikan melalui layar kaca Indosiar dan live streaming di Vidio.
Pertama ada Persis Solo yang menjamu Persik Kediri di Stadion Manahan, Solo, Sabtu sore. Persis Solo tentu termotivasi untuk bisa meraih kemenangan seperti dalam laga kandang terakhir mereka, yaitu 3-2 saat menjamu Madura United.
Namun, modal Persis tidak terlalu baik. Dalam laga terakhirnya di BRI Liga 1, Persis Solo hanya bermain imbang 2-2 ketika menjalani laga tandang kontra Persib Bandung.
Sementara Persik Kediri sudah melewati enam laga terakhir tanpa terkalahkan, dengan empat di antaranya beakhir dengan tiga poin penuh.
Hal itu membuat Persik Kediri kini berada di posisi keenam dalam klasemen dengan 37 poin dari 24 laga dan masih punya misi untuk menembus posisi empat besar.
Sementara itu, satu laga lain mempertemukan PSM Makassar dan Bali United. PSM harus menjalani laga kandang ini di tempat netral, yaitu Stadion Batakan Balikpapan.
PSM pun sudah melewati enam pertandingan terakhir tanpa tersentuh kekalahan. Namun, tim berjulukan Juku Eja itu lebih sering bermain imbang, yaitu empat kali berbagi poin, yang membuat mereka tertahan di peringkat ke-10 dengan 32 poin.
Sementara itu, Bali United datang ke Stadion Batakan dengan tren negatif. Serdadu Tridatu sudah menjalani lima laga tanpa sekalipun menang.
Bahkan dalam empat laga terakhir, Bali United gagal mencetak satu gol pun dan mengalami kekalahan dalam tiga laga di antaranya.
Menarik untuk disaksikan siapa yang akan menjadi pemenang dalam dua laga terakhir pekan ke-25 BRI Liga 1 2023/2024: Jangan lewatkan keseruan dua pertandingan tersebut melalui layar kaca Indosiar dan Vidio. Berikut jadwal lengkapnya:
Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming
Persis Solo vs Persik Kediri
- Stadion Manahan, Solo
- Kick-off: 15.00 WIB
- Live: Indosiar
- Streaming: Vidio
PSM Makassar vs Bali United
- Stadion Batakan, Balikpapan
- Kick-off: 19.00 WIB
- Live: Indosiar
- Streaming: Vidio