Bola.com, Langsa - Pegadaian Liga 2 2023/2024 sudah memasuki semifinal. Satu di antara dua laga yang tersaji adalah Persiraja Banda Aceh kontra PSBS Biak, Minggu (25/2/2024).
Kedua tim bakal bertarung dalam dua leg pada empat besar Liga 2. Persiraja akan lebih dulu menjadi tuan rumah di Stadion Langsa. Empat hari berselang, giliran PSBS Biak yang menjamu tim lawan di Stadion Mandala, Jayapura.
Persiraja Banda Aceh melaju ke semifinal Liga 2 sebagai runner-up Grup X fase 12 besar dengan koleksi sembilan angka dari enam laga yang dijalani. Di sisi lain, PSBS Biak mengunci posisi teratas klasemen akhir Grup Z dengan raihan 12 poin.
Pertandingan ini diprediksi berjalan menarik dan sengit. Persiraja dan PSBS sama-sama berambisi meraih kemenangan demi menapakkan satu kaki ke final. Tiga poin penting untuk mewujudkan target promosi ke Liga 1 musim depan.
Duel kedua tim juga bakal menyajikan pertarungan perdana dua pelatih di masing-masing kubu. Persiraja Banda Aceh yang ditangani Achmad Zulkifli akan beradu taktik dengan pelatih PSBS Biak, Regi Aditya.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Minim Pengalaman
Duel antara kedua pelatih ini patut dinantikan. Menarik karena mereka sama-sama belum memiliki pengalaman yang panjang menjabat sebagai pelatih kepala.
Achmad Zulkifli resmi ditunjuk sebagai head coach Persiraja jelang kick-off Pegadaian Liga 2 2023/2024. Dia menggantikan posisi Budiardjo Thalib.
Kehadiran juru taktik berusia 39 tahun itu membawa perubahan cukup positif bagi Laskar Rencong, julukan Persiraja Banda Aceh. Sebelum hijrah ke Aceh, Achmad Zulkifli lebih banyak menangani tim kelompok umur, satu di antaranya adalah Persikabo Youth pada musim 2019.
Arsitek asal Jakarta itu juga sempat membesut Cimahi Putra, PON Jakarta, dan ASIOP FC. Adapun di kancah Liga 1, Achmad Zulkifli pernah menjabat sebagai Direktur Teknik Persikabo 1973.
Menghadapi tim bertabur bintang PSBS Biak yang dihuni sederet pemain macam Beto Goncalves, Otavio Dutra, Fabiano Beltrame, hingga Osas Saha tentu jadi tantangan tersendiri buat Achmad Zulkifli.
Seumur Jagung
Begitupun dengan Regi Aditya. Bisa dibilang, kiprahnya bersama PSBS masih seumur jagung. Regi memang belum lama ini menukangi Badai Pasifik, julukan PSBS Biak.
Regi Aditya resmi menakhodai PSBS Biak pada awal putaran kedua Pegadaian Liga 2 2023/2024. Dia menggantikan peran pelatih Hendri Susilo yang didepak pada November 2023.
Sebelum menjadi pelatih kepala, Regi Aditya pernah membesut tim Liga 3, 757 Kepri Jaya pada musim 2018. Kemudian mengemban tugas sebagai asisten pelatih Bhayangkara FC musim 2022/2023. Terakhir, dia menjabat sebagai asisten pelatih PSBS Biak.
Dengan rekam jejak yang belum begitu panjang di dunia kepelatihan, Regi Aditya dan Achmad Zulkifi berpeluang mengukir prestasi di Pegadaian Liga 2 musim ini. Sejarah baru akan tercipta apabila satu di antara mereka mampu membawa timnya lolos ke final.
Jadwal Semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024
Semifinal Leg 1
Minggu, 25 Februari 2024
- Persiraja Banda Aceh Vs PSBS Biak
- Malut United Vs Semen Padang
Semifinal Leg 2
Kamis, 29 Februari 2024
Baca Juga
- PSBS Biak Vs Persiraja Banda Aceh
- Semen Padang Vs Malut United