Bola.com, Semarang - PSIS Semarang berpeluang menghadirkan kejutan saat melakukan lawatan di markas Persib Bandung pada pertandingan pekan ke-26 kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.
Menurut jadwal, duel antara Persib Bandung melawan PSIS Semarang ini bakal berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (27/2/2023) pukul 19.00 WIB. Duel ini diprediksi berlangsung ketat.
Pasalnya, Maung Bandung dan Mahesa Jenar sama-sama berstatus sebagai tim papan atas. Keduanya berada di peringkat empat besar. PSIS yang duduk di peringkat kedua mengoleksi 42 poin dari 25 laga.
Jumlah itu hanya terpaut satu mata poin dari anak asuh Bojan Hodak di urutan ketiga. Tim tuan rumah harus berhati-hati dengan tamunya. Pasalnya, Mahesa Jenar berpeluang menghadirkan kejutan pada laga nanti.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ketajaman Gali Freitas
Salah satu pemain yang bakal punya peran besar di lini serang Mahesa Jenar pada pertemuan nanti ialah Paulo Gali Freitas. Pemain asal Timor Leste ini mulai mengambil alih peran menjebol gawang lawan.
Sejauh ini, Gali Freitas sudah menghasilkan 10 gol dan lima assist dari 24 pertandingan. Jumlah tersebut membawa pemain kelahiran Dili itu sebagai penyumbang gol terbanyak Mahesa Jenar musim ini.
Koleksinya setara dengan milik Carlos Fortes yang telah angkat kaki pertengahan musim ini. Tentu, barisan pertahanan Maung Bandung harus berhati-hati mengawal pergerakan pemain Timnas Timor Leste ini.
Kembalinya Wahyu Prasetyo
Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, akhirnya bisa kembali bernafas lega. Sebab, pada pertandingan terdekat, timnya sudah bisa diperkuat oleh bek Timnas Indonesia, Wahyu Prasetyo.
Saat Mahesa Jenar ditahan imbang Dewa United, mereka memang harus bermain tanpa kehadiran bek asal Batang, Jawa Tengah, ini karena hukuman larangan bermain akibat akumulasi kartu.
Dengan hadirnya Wahyu, bek asing asal Brasil, Lucas Gama, bisa kembali mendapatkan rekan duetnya di lini belakang. Sebelumnya, Lucao sempat harus bermain bersama Syiha Buddin karena absennya Wahyu Prast.
Masalah Tuan Rumah
Meski berada di papan atas, situasi yang dialami Persib Bandung memang tidak baik-baik saja. Pasalnya, David da Silva dan kawan-kawan masih belum berhasil mengakhiri tren tanpa kemenangannya.
Sejauh ini, tim Pangeran Biru sudah melewati lima pertandingan terakhir tanpa meraih kemenangan. Empat laga di antaranya berakhir dengan imbang, sedangkan satu sisanya berujung kekalahan.
Masalah ini tentu membuka peluang bagi Mahesa Jenar untuk menambah penderitaan Persib. Mereka bisa saja memperpanjang catatan negatif skuad asuhan Bojan Hodak.
Faktor Stadion
Meskipun kali ini bermain di kandangnya sendiri, Maung Bandung juga tak serta merta diuntungkan sepenuhnya. Sebab, laga ini akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung.
Persib harus meninggalkan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) karena direnovasi. Stadion SJH memang sudah cukup asing bagi Marc Klok dan kawan-kawan.
Pasalnya, terakhir kali mereka bermain di lokasi ini ialah pada duel melawan Bhayangkara FC dalam perhelatan Piala Presiden 2022, tepatnya pada 1 Juni 2022. Sejak saat itu, Persib sudah tak pernah tampil di sana.
Oleh karena itu, tim asal Kota Kembang ini tentu membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan kandang barunya tersebut, terutama mengenai kondisi rumput yang cukup berbeda dengan Stadion GBLA.
Baca Juga
5 Catatan Buruk PSIS hingga Pekan Ke-10 BRI Liga 1: Tim Paling Seret Gol, Koleksi Kartu Merah Terbanyak, hingga Babak Belur di Kandang
PSIS Semarang Ukir Rekor Start Terburuk di Era Liga 1: Catatan 10 Laga Awal Paling Jeblok dalam Enam Musim Terakhir
PSIS Perpanjang Rekor Tak Pernah Menang, Gilbert Agius Minta Maaf: Ini Momen yang Sulit