Liga Inggris: Pemain MU Ngeluh Kecapekan, Disuruh Langsung Latihan Setelah Keok dari Fulham

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 28 Feb 2024, 16:30 WIB
Kedatangan Erik ten Hag sebagai pelatih di Manchester United berhasil membawa Setan Merah bangkit dari keterpurukan pada beberapa musim terakhir. Langkah-langkah pelatih berkebangsaan Belanda tersebut dinilai tepat dan mujarab. Pasalnya, Ten Hag berhasil mendongrak performa MU yang saat artikel ini dibuat (19/01/2023) berhasil menempati urutan ketiga dengan raihan poin yang sama dengan Manchester City yang berada di atasnya, yaitu 39 poin. Berikut ini daftar sentuhan mujarab Erik ten Hag yang bikin MU kembali bangkit di Liga Inggris. (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, Manchester - Pemain Manchester United dikabarkan meminta satu hari istirahat setelah keok dari Fulham pada pekan ke-26 Premier League 2023/2024, Sabtu (25/2/2024).

Setan Merah kalah 1-2 di kandang sendiri di liga, kebobolan satu gol di masa tambahan waktu.

Advertisement

Usai pertandingan, The Guardian melaporkan, banyak pemain yang mengeluh kepada staf kepelatihan Erik ten Hag.

Mereka tidak bahagia setelah tidak mendapat hari libur setelah kekalahan mereka dari Cottagers.

Media tersebut menambahkan bahwa para pemain MU diberitahu dengan tegas bahwa permintaan mereka ditolak.

Pemain Manchester United diminta untuk melanjutkan pekerjaan dan melapor kembali untuk pelatihan pada hari berikutnya.

2 dari 4 halaman

Piala FA

Pemain Manchester United Kobbie Mainoo (kiri), Hannibal Mejbri (tengah), dan Marcus Rashford (kanan) menghadiri sesi latihan tim di Trafford Training Center, Carrington, Inggris, Senin (23/10/2023). Manchester United bermain melawan Copenhagen dalam pertandingan sepak bola Grup A Liga Champions. (Nick Potts/PA via AP)

Manchester United akan menantang tuan rumah Nottingham Forest pada putaran kelima Piala FA 2023/2024. Pertandingan dimainkan di Stadion City Ground, Kamis (29/2/2024) dini hari WIB.              

Menjelang pertandingan, Pelatih MU, Erik ten Hag cukup pusing dengan kondisi cederanya gelandang jangkar Casemiro. Pemain asal Brasil itu mengalami cedera ketika melawan Fulham akhir pekan lalu.

Ten Hag memberikan kabar terbaru tentang kondisi eks pemain Real Madrid itu. Casemiro meninggalkan lapangan pada menit ke-53 setelah MU digasak Fulham 1-2 di Old Trafford pada lanjutan Premier League.

3 dari 4 halaman

Badai Cedera

Pemain Manchester United, Casemiro (kiri) menggiring bola melewati pemain Crystal Palace, Jeffrey Schlupp pada laga putaran ketiga Carabao Cup 2023/2024 di Old Trafford, Manchester, Inggris, Rabu (27/09/2023). Casemiro juga sukses membuat assist untuk gol Anthony Martial pada babak kedua. (AP Photo/Dave Thompson)

Erik ten Hag mengungkapkan pemain berusia 32 tahun itu akan dilihat kembali kondisinya menjelang pertemuan dengan Forest, Kamis dini hari. Casemiro adalah pencetak gol ke gawang Fulham pada Agustus tahun lalu di Old Trafford.

“Saya sebenarnya tidak tahu masalahnya, tapi dia harus keluar. Dia harus keluar jadi kami harus berbicara dengan dokter, dan tim medis, untuk melihat bagaimana keadaannya,” terang Ten Hag seperti dikutip dari laman resmi MU.

“Dia tidak bisa melanjutkan permainan. Kita semua telah melihatnya. Kami harus menariknya keluar dan, mudah-mudahan, dia sudah lebih baik besok.”

4 dari 4 halaman

Posisi MU

Berita Terkait