Bola.com, Jakarta - Tekad bangkit diusung Bima Perkasa Jogja (BPJ) dalam pekan ke-6 Indonesian Basketball League (IBL) 2024.
Tim besutan Predrag Lukic itu ditantang Satria Muda (SM) di Pertamina Arena, Jakarta, Jumat (1/3/2024) malam.
Pertandingan tandang itu cukup dinantikan lantaran BPJ dengan para pemain muda mampu merepotkan SM pada pertemuan pertama di GOR Amongrogo, Yogyakarta beberapa waktu lalu. Saat itu, klub kesayangan Kanca Bima itu kalah 80-85.
Predrag Lukic mengaku ingin kembali menikmati ketatnya pertarungan dengan tuan rumah. Namun, dia menegaskan tidak ada yang berubah atau strategi khusus menghadapi Abraham Damar Grahita dkk. Instruksi ke pemain masih sama, yakni bertarung sampai akhir pertandingan.
"Kami akan fight dan harus tangguh dalam pertandingan karena Satria Muda tim kuat. Selain itu wajib menyamai level mereka di atas lapangan," ujar pelatih berusia 38 tahun itu.
"Kami mempersiapkan tim ini sebaik mungkin karena yang akan kami lawan tidak hanya Satria Muda besok," sambung Predrag Lukic.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tur Jakarta
BPJ memang tidak hanya melawan Satria Muda di Jakarta. Tim kebanggaan warga Jogja itu juga akan melawan Amartha Hangtuah.
Calon lawan sendiri mengandalkan Nicholas David Jordan Faust, legiun asing yang masuk lima pemain dengan perolehan blok dan steal terbanyak di liga.
Tidak hanya itu, di sana masih ada pemain senior lainnya macam Kelly Purwanto, Diftha Pratama, Daniel Wenas, dan Fisyaiful Amir. Predrag Lukic mengatakan, Hangtuah sama kuatnya dengan Satria Muda.
Para pemain yang disebutkan di atas mampu mengubah jalannya pertandingan sehingga BPJ harus waspada.
Yang tak kalah penting, Restu Dwi Purnomo dan kolega harus menjaga kondisi karena akan menghadapi Hangtuah dalam waktu 1x24 jam usai melawan SM.
"Back to back game itu tidak pernah mudah. Kami juga harus melawan Hangtuah setelah SM di GOR UNJ hari Sabtu. Hangtuah juga salah satu tim top. Mereka main bagus saat scrimmage lawan Prawira. Inilah tantangan selanjutnya bagi kami," kata Predrag.
Pemain Siap Berikan yang Terbaik
Pesan untuk tampil mati-matian diterima para pemain dengan baik. Joseph Desmet membenarkan instruksi Predrag itu. Mereka siap bertarung dan kembali merepotkan para pemain bintang SM seperti di kandang sendiri.
Guard Bima Perkasa Jogja, Avin Kurniawan membenarkan kompatriotnya itu. Menurut Avin, BPJ bukan tidak mungkin tampil mengejutkan di markas lawan.
"Kemarin itu nyaris sekali kami bisa menang dan kami harus menaikkan lalu menjaga intensitas dalam pertandingan dan jangan lupa habis Satria Muda ada satu game lagi," ucap Avin Kurniawan.
Posisi Klasemen
Bima Perkasa Jogja butuh kemenangan di pentas IBL. Hasil positif itu demi mengerek posisi mereka di papan klasemen. BPJ saat ini menghuni dasar klasemen sementara atau peringkat 14 dengan torehan enam poin.
BPJ tampil inkonsisten di IBL 2024. Mereka bahkan baru mengepak sekali kemenangan dari lima laga yang dijalani. Sementara empat laga lainnya berakhir dengan kekalahan.
Sementara itu, Satria Muda kini duduk di urutan enam klasemen sementara. Mereka mengumpulkan delapan angka, hasil tiga kali menang dan dua kalah dalam lima laga. Hangtuah dua setrip di bawah SM dengan tujuh poin.
Baca Juga
Jelang Musim Baru, Bima Perkasa Jogja Amankan Jasa Talenta Muda yang Bersinar di IBL All Indonesian 2024
Nir Kemenangan di IBL OASIS + All Indonesian 2024, Pelatih Bima Perkasa Jogja: Pembelajaran yang Bagus
2 Kali Keok, Bima Perkasa Jogja Jadikan IBL OASIS + All Indonesian 2024 sebagai Ajang Evaluasi