Bola.com, Jakarta - Manchester City (Man City) kembali memperlihatkan tajinya. Mentas di leg kedua babak 16 besar Liga Champions bertemu Copenhagen hari Kamis (07/03/2024) dini hari WIB, Man City menang 3-1.
Man City lolos ke perempat final Liga Champions 2023/2024 dengan kemenangan agregat 6-2. Anak asuh Pep Guardiola pun mencatat rekor sebagai tim Inggris pertama yang bisa merasakan sepuluh kemenangan beruntun pada ajang ini.
Yang menarik seperti musim lalu, Man City punya kans kembali meraih Treble Wiinners akhir 2023/2024. Karena selain Liga Champions, Erling Haaland dan kawan-kawan punya kans juara di Liga Inggris dan Piala FA.
Berbicara soal kans Man City meraih raihan hebat di atas, Pep Guardiola pilih merendah. Menurutnya memenangkan semua kompetisi tersisa bukan perkara mudah.
Yuk scroll ke bawah untuk membaca komentar dari Pep Guardiola.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Komentar Pep Guardiola
"Bagi saya, setiap kali kami lolos dari fase grup Liga Champions saja, saya merasa 'wow' karena saya tahu betapa sulitnya itu. Saya tahu betapa sulitnya," kata Pep Guardiola.
"Semuanya sulit. Premier League itu sulit. Piala FA itu sulit. Orang-orang hanya sekadar menerima begitu saja sekarang."
"Itu bagus tetapi kami tahu secara internal, manajer dan para pemain, bahwa semuanya sulit," tambahnya.
Perjuangan Sulit
Komentar Pep Guardiola seakan ingin menjelaskan bahwa perjuangan timnya pada sisa musim ini bakal sangat sulit.
"Inilah yang saya ingin klub saya rasakan, dari hirarki, orang-orang yang bekerja di sini, para pemain - bahwa semuanya rumit," ujar Pep Guardiola.
"Namun kami masih ada di sana di semua kompetisi. Ini sangat bagus," lanjutnya.
Sejauh ini sudah ada empat tim yang lolos ke perempat final Liga Champions. Tiga tim selain Madrid adalah Manchester City, PSG, dan Bayern Munchen.
Susunan Pemain
Manchester City: Ederson; Manuel Akanji, Ruben Dias (John Stones 68'), Josko Gvardiol; Rico Lewis, Rodri (Sergio Gomez 46'); Matheus Nunes (Micah Hamilton 74'), Mateo Kovacic, Oscar Bobb, Julian Alvarez; Erling Haaland (Jacob Wright 88').
Pelatih: Pep Guardiola.
FC Copenhagen: Kamil Grabara; Denis Vavro, Kevin Diks, Scott McKenna; Peter Ankersen, William Clem (Oscar Hojlund 58'), Mohamed Elyounoussi, Elias Jelert (Birger Meling 78'); Victor Froholdt (Magnus Mattsson 58'), Elias Achouri (Roony Bardghji 58'); Orri Oskarsson (Andreas Cornelius 68').
Pelatih: Jacob Neestrup.