6 Fakta Menarik yang Tercipta pada Leg 1 16 Besar Liga Europa Tadi Malam: AS Roma Masih Unbeaten

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 08 Mar 2024, 08:04 WIB
Paulo Dybala dan rekan-rekannya di AS Roma merayakan gol ke gawang Brighton pada leg 1 Liga Europa 2023/2024 di Stadio Olimpico, Jumat (8/3/2024) dini hari WIB. (AP Photo/Alessandra Tarantino)

Bola.com, Jakarta - Berikut ini hasil lengkap Liga Europa tadi malam hingga dini hari, Jumat (8/3/2024), di antaranya menampilkan kemenangan AS Roma, AC Milan, dan Liverpool.

Liverpool sukses menuai kemenangan telak 5-1 atas tuan rumah Sparta Praha, Jumat (8/3/2024) dini hari WIB. Darwin Nunez mencetak brace pada laga tersebut.

Advertisement

Tiga gol lainnya dicetak Alexis Mac Allister menit 6', Luis Diaz menit 53', dan Dominik Szoboszlai menit 90+4'. Gol Sparta Praha tercipta melalui bunuh diri Conor Bradley menit 46'.

Adapun Mohamed Salah kembali bermain setelah melewatkan beberapa pertandingan Liverpool. Pemain asal Mesir itu masuk pada babak kedua.

Pada laga lainnya, AS Roma sukses membungkam Brighton dengan skor telak 4-0. Paulo Dybala dan Romelu Lukaku membawa timnya memimpin 2-0 pada babak pertama.

Dua gol kembali dicatatkan Serigala Ibu Kota melalui Gianluca Mancini dan Bryan Cristante pada babak kedua, sekaligus menutup pesta kemenangan atas Brighton.

Tim Serie A lainnya, AC Milan, juga sukses memetik kemenangan pada leg pertama Liga Europa 2023/2024. Kejar mengejar gol terjadi sepanjang laga, namun gol Christian Pulisic menit 85' memastikan Slavia Praha pulang dengan kekalahan 2-4.

--

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Fakta Unik

Bryan Cristante dari Roma, ketiga dari kiri, mencetak gol ke-4 timnya pada pertandingan sepak bola leg pertama babak enam belas Liga Europa antara Roma melawan Brighton dan Hove Albion, di Stadion Olimpiade Roma, Kamis, 7 Maret 2024. (AP Photo/Alessandra Tarantino )
  • Roma tidak pernah kalah dalam 12 pertandingan kandang terakhir pada fase gugur Liga Europa. Rekornya adalah 10 kemenangan berturut-turut dengan dua lainnya imbang.
  • Kekalahan 0-4 Brighton adalah yang terbesar yang prnah diderita tim Inggris sejak Oktober 2019, yakni kala Tottenham takluk 2-7 dari Bayern Munchen di Liga Champions.
  • Brighton kalah tiga kali beruntun di semua kompetisi untuk kali pertama sejak ditangani Roberto De Zerbi.
3 dari 3 halaman

Rekor Lainnya

Darwin Nunez melakukan selebrasi setelah mencetak gol untuk Liverpool pada laga leg 1 16 besar Liga Europa atas Sparta Praha, Jumat (8/3/2024). (AP Photo/Petr David Josek)
  • Liverpool memenangkan laga tandang Liga Europa keduanya untuk kali pertama sejak mengalahkan Unirea Urzicenin pada Februari 2010, mengakhiri 11 pertandingan tanpa kemenangan di kompetisi Liga Europa.
  • Sparta Praha kalah pada leg pertama fase gugur untuk kali kelima beruntun dalam keikutsertaan mereka di kompetisi antarklub Erropa. Sejauh ini, mereka telah kebobolan 15 kali.
  • Liverpool butuh tiga gol lagi di Liga Europa untuk menyamai rekor 25 gol dalam semusim yang dulu ditorehkan pada 1975/1976.

Berita Terkait