Liga Inggris: Bruno Fernandes Ukir Rekor saat MU Kalahkan Everton

oleh Rizki Hidayat diperbarui 10 Mar 2024, 00:28 WIB
Manchester United meraih kemenangan dua gol tanpa balas atas Everton pada laga pekan ke-28 Premier League di Old Trafford, Minggu (9/3/2024) malam WIB. (AP Photo/Dave Thompson)

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, menyumbangkan satu gol saat timnya bersua Everton pada laga pekan ke-28 Premier League. Berkat gol tersebut, Fernandes menorehkan rekor bersama MU.

Manchester United meraih tiga poin saat menjamu Everton di Old Trafford, Sabtu (9/3/2024) malam WIB. Bertanding di kandang sendiri, Tim Setan Merah menang dengan skor 2-0.

Advertisement

Manchester United meraih kemenangan berkat dua gol penalti, yakni Bruno Fernandes pada menit ke-12 dan Marcus Rashford menit ke-36.

Berkat kemenangan ini, Manchester United masih menempati peringkat keenam klasemen Premier League dengan koleksi 47 poin. Adapun Everton berada di posisi 16 dengan 25 poin.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Bruno Fernandes Pecahkan Rekor Penalti MU

Reaksi gelandang dan kapten Manchester United Bruno Fernandes dalam pertandingan Liga Inggris melawan Manchester City di Old Trafford, Minggu, 29 Oktober 2023. MU kalah 0-3 dari City. (AP Photo/Dave Thompson)

Bruno Fernandes mencetak gol penalti pada menit ke-12. The Red Devils mendapat hadiah penalti setelah Alejandro Garnacho dilanggar James Tarkowski di kotak terlarang.

Gol itu menambah jumlah rekening gol Fernandes dari titik putih. Gelandang Timnas Portugal itu kini sudah mengoleksi gol penalti sebanyak 29 di Manchester United.

Jumlah tersebut menjadi rekor tersendiri buat Fernandes. Kini dia menjadi pemain dengan jumlah gol penalti terbanyak dalam sepanjang sejarah klub.

Bruno Fernandes berhasil melewati catatan Ruud van Nistelrooy. Bomber asal Belanda tersebut mencetak 28 gol penalti untuk Manchester United.

 

3 dari 4 halaman

Gol Penalti Sepanjang Masa untuk MU

1.Bruno Fernandes - 29

2.Ruud van Nistelrooy - 28

3.Wayne Rooney - 27

4.Cristiano Ronaldo - 21

5.Eric Cantona - 18

5. Albert Quixall - 18

7.Steve Bruce - 17

8. Gerry Daly - 16

8. Charlie Mitten - 16

10.Hukum Denis - 15

Sumber: Manchester United

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta/Published: 09/03/2024)

4 dari 4 halaman

Simak Persaingan Musim Ini:

Berita Terkait