CEO Cerezo Osaka Senang Bisa Dapatkan Justin Hubner: Pemain yang Bagus!

oleh Hery Kurniawan diperbarui 12 Mar 2024, 17:08 WIB
Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner. (Bola.com/Dok.Instagram/Justin Hubner).

Bola.com, Jakarta - Justin Hubner akan menjalani petualangan baru. Bek Timnas Indonesia itu dipinjamkan oleh Wolverhampton Wanderers ke Cerezo Osaka di sepanjang 2024.

CEO Cerezo Osaka Hiroaki Morishima merasa sangat senang dengan kedatangan Justin Hubner. Ia tak sabar menyambut Hubner di timnya.

Advertisement

“Kami sangat senang Justin Hubner bergabung dengan tim kami." ujar CEO Cerezo Osaka Hiroaki Morishima dalam rilis yang diterima Bola.com, Selasa (12/3/2024).

Hiroaki Morishima menilai Justin Hubner sebagai pemain muda yang memiliki kualitas dan pengalaman yang bagus. Fisik dan skill Hubner juga dipuji oleh Morishima.  "Ia merupakan pemain bagus yang mewakili Indonesia dengan kemampuan fisik dan kekuatan yang tinggi. Senang juga bagi pemain seperti Justin untuk memilih Cerezo Osaka sebagai tahap karirnya," sambungnya.  

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Kontribusi Positif

Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner, bermain lugas ketika menang 1-0 atas Timnas Vietnam di Piala Asia 2023. (Bola.com/Dok.AFP/KARIM JAAFAR).

Cerezo Osaka adalah salah satu klub besar di Jepang. Klub itu pernah menjadi juara dan pernah diperkuat beberapa legenda sepak bola Negeri Matahari Terbit.

Shinji Kagawa adalah salah satu legenda terbesar Cerezo Osaka. Gelandang serang itu juga pernah bermain untuk Manchester United dan Borussia Dortmund.

"Kami yakin kedatangan Hubner akan memberikan kontribusi besar bagi tim kami," jelas Morishima.

3 dari 3 halaman

Persaingan Sengit

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner mengontrol bola dibayangi sejumlah pemain Australia saat laga 16 besar Piala Asia 2023 yang berlangsung di assim bin Hamad Stadium, Doha, Qatar, Minggu (28/01/2024). (AFP/Giuseppe Cacace)

Lebih lanjut, Hiroaki Morishima juga berbicara persaingan di  lini belakang Cerezo Osaka setelah kehadiran Justin Hubner. Timnya sudah memiliki sosok Seiya Mikuma.

Seiya Maikuma sudah menjadi langganan Timnas Jepang. Bahkan, ia sempat bertemu dengan Justin Hubner di babak grup Piala Asia 2023.

"Cerezo Osaka memiliki Seiya Maikuma, yang bersaing untuk mendapatkan tempat di starting line up tim nasional Jepang, dan berhadapan dengan Justin Hubner di Piala Asia baru-baru ini. Saya menantikan untuk melihat dua pemain internasional dari Indonesia dan Jepang bergabung bersama di Cerezo. Kami sangat menantikan untuk melihatnya berkompetisi dalam seragam Cerezo Osaka,” tandasnya. 

 

 

Berita Terkait