Vietnam Panggil 33 Pemain untuk Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, tapi Cuma 10 yang Nongol

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 14 Mar 2024, 13:15 WIB
Kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari (kedua kanan) berusaha mengamankan bola dari kaki pemain Vietnam, Nguyen Van Toan (kiri) laga Grup D Piala Asia 2023 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Jumat (19/01/2024). (AFP/Karim Jaafar)

Bola.com, Hanoi - Cuma sepuluh dari 33 pemain Timnas Vietnam yang nongol pada latihan hari pertama menjelang melawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pelatih Vietnam, Philippe Troussier, memulai latihan perdana timnya berbarengan dengan Vietnam U-23 di Vietnam Youth Football Training Center, Hanoi, pada Rabu (13/3/2024).

Advertisement

Media Vietnam, The Thao 247, menuliskan bahwa latihan hari pertama Vietnam untuk menghadapi Timnas Indonesia hanya dihadiri sepuluh pemain.

Kesepuluhnya ialah Do Hung Dung, Pham Xuan Manh, Nguyen Thanh Chung, Do Duy Manh, Nguyen Dinh Bac, Nguyen Hai Long, Nguyen Van Tung, Nguyen Dinh Trieu, Trieu Viet Hung, Nguyen Thai Son, dan Nguyen Cong Phuong.

-

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Ke Mana 23 Pemain Lainnya?

Para pemain Timnas Indonesia dan Vietnam terlibat pertikaian setelah Doan Van Hau (bawah) terjatuh dalam laga leg pertama babak semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (6/1/2023) sore WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Lantas, ke mana 23 pemain Vietnam lainnya? Mayoritas di antaranya masih membela klubnya masing-masing di Piala Nasional Vietnam 2023/2024.

Vietnam dijadwalkan akan full team dengan 33 pemain mulai Jumat (15/3/2024). Tim berjulukan Golden Star Warriors itu bakal berangkat ke Indonesia pada 19 Maret 2024.

Vietnam akan dua kali berhadapan dengan Timnas Indonesia dalam lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F pada 21 dan 26 Maret 2024.

3 dari 3 halaman

Kehilangan 5 Pemain

Nguyen Quang Hai dkk. akan lebih dulu bertandang ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, sebelum bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi.

Pertemuan terakhir Vietnam dengan Timnas Indonesia terjadi di Piala Asia 2023 Qatar pada Januari tahun ini. Golden Star Warriors terpaksa bertekuk lutut akibat dibekuk 0-1.

Vietnam sudah kehilangan lima pemain untuk melawan Timnas Indonesia karena cedera. Kelimanya adalah Dang Van Lam, Que Ngoc Hai, Doan Van Hau, Nguyen Tuan Anh, dan Pham Tuan Hai.

Sumber: The Thao 247

Berita Terkait