Absen pada Leg Pertama, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Disiapkan Bela Timnas Indonesia di Kandang Vietnam

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 14 Mar 2024, 13:30 WIB
Gelandang SC Heerenveen, Thom Haye. (Bola.com/Dok.Olaf Kraak / ANP / AFP).

Bola.com, Jakarta Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, mengungkapkan bahwa pihaknya mempersiapkan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen untuk membela Timnas Indonesia kontra Timnas Vietnam dalam leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen gagal diambil sumpah kewarganegaraan RI pada dua hari belakangan karena berkas naturalisasinya baru ditandatangan oleh Ketua DPR RI, Puan Maharani, pada Rabu (13/3/2024).

Advertisement

Padahal, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen telah tiba di Indonesia pada 11 Maret 2024 bersama pemain keturunan lainnya, Nathan Tjoe-A-On.

Namun, hanya Nathan Tjoe-A-On yang dilantik sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) oleh Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) pada 11 Maret 2024. Sebab, dokumen naturalisasinya telah lengkap sejak akhir Desember 2023.

2 dari 4 halaman

Tujuan Kedatangan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, tiba di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Kamis (16/11/2023) petang WIB. (Bola.com/Erwin Fitriansyah)

"Surat dari DPR sudah ditandatangani pada Rabu, 13 Maret 2024. Sebab, pada hari itu memang hari kerja pertama setelah dua hari libur. DPR memproses secara administrasi," kata Arya dalam keterangan tertulis, Kamis (14/3/2024).

"Kedatangan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen memang melengkapi administrasi-administrasi yang nantinya dipakai untuk tahapan berikutnya," jelas Arya.

Kondisi ini membuat Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen dipastikan belum bisa memperkuat Timnas Indonesia melawan Vietnam dalam pertemuan pertama putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 21 Maret 2024.

 

3 dari 4 halaman

Harus Diambil Sumpah dalam Waktu Dekat

Tiga pemain itu yakni Ragnar Oeratmangoen, Thom Jan Haye, dan Marteen Paes disetujui proses naturalisasinya oleh Komisi III DPR. (Istimewa)

Namun, PSSI masih memperjuangkan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen untuk bermain dengan Timnas Indonesia ketika bertandang ke Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, untuk menantang Vietnam dalam leg kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Untuk itu, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen harus diambil sumpah kewarganegaraan RI dalam waktu dekat, disusul perpindahan federasi dari Asosiasi Sepak Bola Belanda (KNVB) ke PSSI di FIFA.

"Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen akan kami siapkan administrasinya semua supaya siap bertanding bersama Timnas Indonesia pada 26 Maret 2024 melawan Vietnam," imbuh Arya.

4 dari 4 halaman

Terdaftar

Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, dan Nathan Tjoe-A-On termasuk ke dalam daftar 28 pemain yang dipanggil oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk menghadapi Vietnam. Dua nama pertama belum berpaspor Indonesia.

Berita Terkait