Bola.com, Jakarta - Ketua PSSI, Erick Thohir, membalas sindiran bek Timnas Vietnam, Do Duy Manh. Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI itu enggan terbawa perasaan alias baper.
Seraya bercanda, Do Duy Manh bingung apakah Vietnam akan melawan Timnas Indonesia atau Belanda dalam lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F.
Do Duy Manh melihat bahwa Timnas Indonesia mempunyai sebelas pemain naturalisasi, yang sebenarnya delapan karena Elkan Baggott tidak dihitung dan Thom Haye serta Ragnar Oratmangoen, dan mayoritas di antaranya berasal dari Belanda.
Dari delapan pemain Timnas Indonesia itu, hanya satu yang bukan berdarah Belanda. Dia adalah Jordi Amat. Sementara, Sandy Walsh, Justin Hubner, Jay Idzes, Nathan Tjoe-A-On, Marc Klok, Ivar Jenner, dan Rafael Struick mempunyai garis keturunan Negeri Kincir Angin.
Sama-Sama Bingung
Erick Thohir menganggap kelakar Do Duy Manh bukan sebagai bentuk perang urat syaraf, melainkan kebingungan Vietnam yang melihat Timnas Indonesia makin berkembang.
"Tidak, mungkin mereka bingung kenapa Timnas Indonesia di bawah kepemimpinan saya makin bagus," ujar Erick Thohir di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis (14/3/2024).
"Sama ketika kita melihat Vietnam, mungkin lima sampai enam tahun yang lalu, kita juga bingung. Kok mereka bagus. Tidak apa-apa, sama-sama bingung. Yang penting kan hasil. Begitu," jelas Erick Thohir.
Lumrah dan Tidak Apa-Apa
"Itu lumrah lah. Tidak apa-apa. Orang kita juga pernah bingung sama mereka yang bagus banget. Masa kita tidak boleh juga dilihat mereka bingung 'kok Timnas Indonesia bagus banget' begitu kan. Gantian," ucap Erick Thohir.
Belakangan, Timnas Indonesia sudah mulai bisa mengungguli Vietnam. Armada Shin Tae-yong itu berhasil mengalahkan Nguyen Quang Hai dkk. 1-0 di babak penyisihan Piala Asia 2023 Qatar.
2 Kali Berhadapan
Sementara itu, Vietnam akan lebih dulu menantang Timnas Indonesia dalam partai ketiga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 21 Maret 2024.
Lima hari berselang, giliran Vietnam yang bakal menjadi tuan rumah dengan meladeni perlawanan Timnas Indonesia di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi.