Jelang MU Vs Liverpool di Perempat Final Piala FA, Setan Merah Diminta Manfaatkan Keuntungan

oleh Aryo Atmaja diperbarui 15 Mar 2024, 11:15 WIB
Harry Maguire Vs Mohamed Salah dalam duel Manchester United kontra Liverpool di Old Trafford, Minggu (25/10/2021). Dalam pekan ke-9 Liga Inggris 2021/2022, Liverpool menang 5-0. (AFP/Oli Scarf)

Bola.com, Manchester - Big match akan tersaji pada babak perempat final Piala FA 2023/2024, yang mempertemukan Manchester United (MU) kontra Liverpool. Pertandingan akan digelar di Stadion Old Trafford, Minggu (17/3/2024) malam pukul 22.30 WIB.

Bek legendaris MU, John O’Shea berharap tim Setan Merah dapat memanfaatkan keuntungan yang dimiliki. Yaitu faktor tuan rumah, dan tingkat kelelahan kubu Liverpool.

Advertisement

Liverpool punya beban berat musim ini dengan masih punya kans memborong empat gelar alias quadruple. Yakni Premier League, Piala FA, Liga Europa, dan belum lama ini juara Carabao Cup. The Reds juga bermain kontra Sparta Praha di 16 besar Liga Europa, Jumat (15/3/2024).

Sementara MU punya kepercayaan diri tinggi setelah akhir pekan lalu menghajar Everton 2-0. “Dengar, ini pertandingan besar, pertandingan yang sangat besar. Kapan pun kami bermain melawan Liverpool, itu adalah pertandingan besar, tapi juga, Anda tahu, ini adalah peluang bagus untuk memenangkan trofi besar," ujar John O'She dikutip dari laman resmi MU.

“Saya pikir para pemain akan percaya diri, karena lihatlah dukungan yang mereka dapatkan dari Old Trafford melawan Liverpool, tetapi juga menyadari bahwa, lihat, Liverpool memiliki pemain hebat."

==

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Gelar Realistis

Pemain Liverpool, Mohamed Salah (tengah) dijaga ketat dua pemain Manchester United, Fred (kiri) dan Diogo Dalot pada laga Premier League 2022/2023 di Anfield Stadium, Liverpool (5/3/2023). Mohamed Salah menahbiskan diri menjadi pemain dengan jumlah gol terbanyak pada laga Liverpool kontra manchester United sepanjang sejarah Premier League Liga Inggris. Dengan tambahan 2 gol dan 2 assist saat The Reds membantai MU 7-0 di laga terakhir (5/3/2023), hingga kini ia telah mencetak total 10 gol dan 4 assist dari 11 laga. (AP Photo/Jon Super)

Bagi MU, trofi Piala FA 2023/2024 menjadi prestasi yang realistis diraih. Sebab pasukan Erik ten Hag sudah tersingkir dari Liga Champions, Carabao Cup, dan ngos-ngosan terlempar dari persaingan di Premier League.

“Saya berpikir fakta bahwa ini adalah peluang besar United untuk memenangkan trofi. Dengan Piala FA, mereka akan mendapat semangat yang lebih tinggi," lanjut John O'Shea.

“Dan mudah-mudahan fans United merespon hal itu dan saya yakin para pemain juga akan meresponnya.”

3 dari 5 halaman

Seimbang

Kolase - Liverpool Vs Manchester United (Bola.com/Adreanus Titus)

MU dibayangi badai cedera menjelang pertemuan kontra Liverpool. Mason Mount, Aaron Wan-Bissaka memang sudah kembali berlatih, namun ia tidak akan dipaksakan bermain. Namun masih banyak pemain yang bisa menjadi penggantinya dengan kedalaman skuad yang mulai seimbang.

“Saya pikir Liverpool juga cukup mengesankan dalam hal bagaimana mereka mempertahankan pemain muda mereka dan memiliki kepercayaan diri untuk bertahan bersama mereka, sedangkan United jelas memiliki skuad yang lebih besar, dengan beberapa pemain yang lebih senior dan lebih tua."

"Kami masih memberikan kesempatan kepada beberapa pemain muda musim ini juga, dan tentunya, khususnya, Kobbie Mainoo. Dia telah menjadi pemain utama dan mudah-mudahan dia juga akan menjadi pemain utama melawan Liverpool pada hari itu," jelas John O'Shea.

 

Sumber: Manchester United

4 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan

Premier League - Liverpool Vs Manchester United - Tim Paling Sukses di Inggris (Bola.com/Adreanus Titus)

16 Besar Piala FA 2023/2024

Minggu, 17 Maret 2024

  • MU Vs Liverpool
  • Stadion Old Trafford
  • Kick-off: 22.30 WIB
5 dari 5 halaman

Tengok Persaingan di Musim Ini

Berita Terkait