Bola.com, Jakarta - Play-off Liga Voli Putri Korea Selatan atau V-League 2023/2024 bakal berlangsung pada 22-26 Maret 2024. Red Sparks vs Pink Spiders akan berhadapan maksimal tiga kali, di mana kedua tim berebut tiket untuk menghadapi Hyunday Hillstate di grand final.
Pink Spiders dan Red Sparks harus menjalani play-off karena finis di peringkat kedua dan ketiga dalam klasemen akhir musim reguler V-League 2023/2024.
Pink Spiders berada di posisi kedua dengan torehan 76 poin, terpaut satu poin saja di belakang pemuncak klasemen, Hyundai Hillstate. Sementara Red Sparks yang diperkuat Megawati Hangestri Pertiwi berada di posisi ketiga dengan 61 poin.
Red Sparks akan lebih dulu bertandang ke markas Pink Spiders pada pertandingan pertama yang digelar di Samsan World Gymnasium, Jumat (22/3/2024). Kemudian Red Sparks berganti menjadi tuan rumah pertandingan kedua di Daejeon Chungmu Gymnasium, Minggu (24/3/2024).
Andai dari kedua pertandingan itu masing-masing tim baru sekali meraih kemenangan, maka play-off V-League 2023/2024 dilanjutkan dengan pertandingan ketiga. Untuk laga ini, Red Sparks harus kembali bertandang ke Samsan World Gymnasium.
Berikut jadwal pertandingan Red Sparks yang diperkuat Megawati Hangestri Pertiwi dalam menghadapi Pink Spiders di babak play-off V-League 2023/2024:
Jadwal Play-off Pink Spiders vs Red Sparks
Pink Spiders vs Red Sparks
- Samsan World Gymnasium
- Jumat, 22 Maret 2024
- Start: 17.00 WIB
Red Sparks vs Pink Spiders
- Daejeon Ghungmu Gymnasium
- Minggu, 24 Maret 2024
- Start: 17.00 WIB
Pink Spiders vs Red Sparks
- Samsan World Gymnasium
- Selasa, 26 Maret 2024
- Start: 17.00 WIB