Bola.com, Liverpool - Penyerang sayap Liverpool, Mohamed Salah, memecahkan rekor pencetak gol dalam kekalahan 3-4 dari Manchester United (MU) pada perempat final Piala FA, Minggu (17/03/2024). Meskipun sempat unggul dua kali, tim asuhan Jurgen Klopp harus menerima kekalahan menyakitkan di Old Trafford.
Setelah tertinggal di menit ke-10, The Reds mampu mencetak dua gol secara cepat untuk membalikkan kedudukan menjadi 2-1 di babak pertama. Gol tersebut dicetak oleh Alexis Mac Allister di menit ke-44, sebelum Salah berhasil menjebloskan bola memanfaatkan bola rebound dari Andre Onana.
Kedudukan 2-1 pun hampir bertahan hingga akhir untuk kemenangan Liverpool. Namun, tiga menit sebelum waktu penuh berakhir, Anthony berhasil mengubah skor menjadi 2-2 untuk menyambung laga ke babak perpanjangan waktu.
Di babak perpanjangan waktu yang pertama, Harvey Elliott mencetak gol untuk membawa Liverpool kembali unggul. Namun, harapan The Reds untuk menjuarai Piala FA kedua kali di era Klopp pupus oleh gol Marcus Rashford dan gol kemenangan Ahmad Diallo di menit ke-121.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ciptakan Sejarah
Meskipun hasil tersebut mengecewakan bagi The Reds, Mohamed Salah tetap berhasil menciptakan sejarah. Ia menjadi pemain pertama yang berhasil mencetak gol dalam lima pertandingan tandang beruntun di Old Trafford.
Pemain asal Mesir itu memulai rentetan gol tersebut dengan dua gol dalam kekalahan 2-3 di Piala FA putaran keempat pada Januari 2021. Kemudian, ia menyumbang gol dalam pertandingan Liga Inggris pada bulan Mei di musim tersebut.
Salah melanjutkan tren tersebut dengan mencetak salah satu dari tiga hattrick Liga Inggris-nya dalam kemenangan 5-0 atas The Red Devils pada Oktober 2021. Pemain tersebut turut menyumbang satu gol dalam kekalahan 1-2 pada Agustus 2022.
Liverpool Butuh Kemenangan
Setelah mencetak sejarah tersebut, Salah memiliki kesempatan untuk melanjutkan rentetan golnya itu kala The Reds berkunjung ke Old Trafford dalam laga Liga Inggris, Minggu (7/4/2024). Penyerang Mesir itu tampaknya akan makin buas mengingat Liverpool membutuhkan kemenangan dan produktivitas gol untuk menyalip Arsenal yang ada di puncak.
Salah telah mencetak total 13 gol dalam 14 pertandingan melawan rival abadi timnya, Manchester United. Sejak bergabung dengan Liverpool pada tahun 2017, tidak ada pemain lain yang mencetak lebih banyak gol melawan tim papan atas daripada Salah.
Sejauh ini pemain timnas Mesir itu telah membukukan 21 gol dalam 32 penampilannya di semua kompetisi musim 2023-24. Setelah ditinggalkan dari skuad Mesir di jeda internasional karena masalah cedera, Salah punya waktu cukup panjang untuk mempersiapkan diri jelang pertandingan Liverpool melawan Brighton, Minggu (31/3/2024). (Rayhan Nur Hakim)
Sumber: Sports Mole