Bola.com, Turin - Juventus masih dibayangi hasil minor dalam persaingan di Liga Italia 2023/2024. Bianconeri baru saja ditahan imbang tamunya Genoa 0-0 pada pekan ke-29, Minggu (17/3/2024).
Padahal laga itu dimainkan di hadapan pendukung sendiri. Juventus tak mampu meraih kemenangan, bahkan gol pun masih belum bersahabat.
Dengan hasil ini, Juventus tercatat mengumpulkan delapan poin dalam delapan pertandingan terakhirnya. Posisi di papan klasemen memang masih di urutan ketiga, namun semakin tertinggal dari AC Milan dengan jarak tiga angka.
Sosok Massimiliano Allegri kembali menjadi pusat perhatian di balik inkonsistensi Juventus saat ini. Tidak sedikit fans mereka yang menginginkan agar sang pelatih memang sebaiknya dipecat.
==
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Masa Depan Suram
Berbagai laporan di Italia mengklaim bahwa Massimiliano Allegri akan tetap bertanggung jawab memimpin Juventus hingga akhir musim, tapi bakal meninggalkan Si Nyonya Tua di musim panas mendatang.
Allegri memiliki sisa kontrak satu tahun di Allianz Stadium, namun hasil buruk belakangan ini membuat masa depannya diragukan.
Akankah Dipecat
Media terkemuka Italia, termasuk Tuttosport dan Gazzetta, mengonfirmasi bahwa Juventus tidak mempertimbangkan untuk memecat sang pelatih di kompetisi masih berjalan seperti sekarang ini. Namun banyak sumber yang menyebutkan Bianconeri dan Max akan berpisah di musim panas.
Pakar Juventus Romeo Agresti mencatat bahwa ‘hitungan mundur’ menuju perpisahan Allegri telah dimulai meskipun ahli taktik Italia itu bukan satu-satunya masalah Juventus.
Calciomercato.com menambahkan bahwa direktur Juventus Giuntoli telah lama mempertimbangkan pelatih lain. Selain itu, hasil buruk yang diraih raksasa Serie A baru-baru ini menegaskan bahwa mereka membutuhkan awal yang baru di musim 2024/2025.
Biaya Pesangon
Namun, biaya yang harus dikeluarkan sebagai pesangon Allegri dan stafnya mencapai 20 juta euro sehingga Juventus harus berdiskusi dengan pelatih mereka untuk memikirkan langkah selanjutnya dan kemungkinan kesepakatan finansial jika mereka memutuskan untuk berpisah.
Secara resmi, Giuntoli menegaskan kembali bahwa Juventus mengandalkan Allegri dan ingin terus bersamanya setelah musim panas. Sementara beberapa nama dikaitkan bakal meneruskan tugas Allegri di Juventus seperti Zinedine Zidane, Antonio Conte, hingga Thiago Motta.
Sumber: Football Italia