Bola.com, Jakarta - Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner, sudah resmi bergabung bersama klub kasta tertinggi Liga Jepang (J1 League), Cerezo Osaka. Pemain yang dipinjam dari klub Premier League, Wolverhampton Wanderers, itu mengincar banyak menit bermain di Jepang.
Justin Hubner menjalani peminjaman di Cerezo Osaka dengan durasi hingga J1 League 2024 berakhir. Pemain andalan Timnas Indonesia itu pun tak sabar untuk turun dalam pertandingan bersama tim berjulukan Cherry Blossoms itu.
"Saya sudah tidak sabar bermain di Cerezo Osaka. Saya merasa J.League adalah liga yang sangat bagus untuk pemain muda bisa berkembang," ujar Justin Hubner dalam sesi tanya jawab dengan J.League.
"Jadi ini akan menjadi tantangan yang bagus bagi saya untuk bermain di J.League. Kita lihat apa yang akan terjadi," lanjut bek Timnas Indonesia itu.
Alasan Bergabung Bersama Cerezo Osaka
Mengenai kejutan berlabuh di Liga Jepang, Justin Hubner mengaku mendapatkan banyak opsi klub lain setelah penampilan bersama Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 pada Januari 2024.
Justin Hubner memutuskan bergabung dengan Cerezo Osaka karena mempertimbangkan Liga Jepang yang sudah berkembang pesat.
"Saya mendapatkan banyak opsi klub di Eropa dan Asia setelah Piala Asia, termasuk Cerezo Osaka. Saya mencoba mencari tahu tentang klub-klub lain, tetapi pada akhirnya saya sangat tertarik bergabung bersama Cerezo Osaka karena liganya sangat bagus, mungkin liga terbaik di Asia," ujar Justin Hubner.
"Jadi saya sangat senang Cerezo Osaka menginginkan saya dan sekarang saya sangat senang bergabung bersama Cerezo Osaka," lanjutnya.
Incar Banyak Menit Bermain
Justin Hubner juga punya target untuk mendapatkan banyak menit bermain bersama Cerezo Osaka. Tujuannya satu, agar ketika kembali ke Wolverhampton Wanderes, Justin Hubner sudah siap untuk menjadi pemain tim utama.
"Saya perlu bekerja keras untuk mendapatkan tempat di tim. Saya berharap bisa mendapatkan musim yang bagus, bermain di banyak laga, mendapatkan banyak menit bermain, dan memastikan jika saya kembali ke Wolves, saya siap bermain di tim utama," ujar Hubner.
"Jadi saya sekarang akan mengembangkan diri saya di Cerezo Osaka, bermain dalam banyak laga, dan nanti kita lihat apa yang akan terjadi," lanjutnya.
Bakal Ngobrol dengan Pratama Arhan
Sebelum Justin Hubner bergabung bersama Cerezo Osaka, sudah ada beberapa pemain asal Indonesia yang merasakan atmosfer sepak bola Jepang. Irfan Bachdim dan Pratama Arhan adalah dua pemain yang dikenal memiliki pengalaman itu.
Pratama Arhan baru saja bermain bersama klub J2 League, Tokyo Verdy, pada musim lalu. Namun, Justin Hubner mengaku belum berkomunikasi dengan Pratama Arhan mengenai pengalaman bermain di Jepang.
"Saya tahu dia bermain di Jepang, tetapi saya belum bicara dengannya soal pengalaman bermain di Jepang. Mungkin saya harus berbicara dengannya soal ini," ujarnya.
Kualitas Liga yang Bagus
Justin Hubner pun tidak membantah bahwa keputusannya untuk menerima tawaran bergabung bersama Cerezo Osaka lantaran mengetahui kualitas liga dan tim yang bagus di Jepang. Jadi itu akan sangat membantu kariernya pada masa yang akan datang.
"Kualitasnya sangat bagus. Saya menonton laga Cerezo Osaka melawan Tokyo Verdy pada 9 Maret. Levelnya sangat tinggi. Jika dibandingkan liga-liga di Eropa, saya rasa J.League lebih bagus dibandingkan beberapa liga di Eropa," ujarnya.
"Orang-orang tidak begitu mengetahui hal ini, tetapi saya rasa memang demikian. Jadi ini akan sangat bagus untuk saya bermain di J.League," lanjutnya.
Sumber: J.League
Baca Juga
Media Vietnam Sebut Absennya Justin Hubner jadi Kerugian bagi Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
Justin Hubner Alami Gegar Otak dan Harus Istirahat 1 Bulan, Tidak Bisa Gabung Timnas Indonesia jika Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024
Erick Thohir Ogah Paksa Justin Hubner dan Ivar Jenner Main di Piala AFF: Saya Tak Mau Ganggu Karier Mereka