7 Pemain Cedera, Teco Yakin Bali United Lolos Championship Series BRI Liga 1

oleh Alit Binawan diperbarui 21 Mar 2024, 18:00 WIB
Duel antara RANS Nusantara FC kontra Bali United dalam laga pekan ke-29 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu (17/3/2024). (Bola.com/Alit Binawan)

Bola.com, Denpasar - Bali United berpotensi lolos ke Championship Series BRI Liga 1 2023/2024. Bali United terdepan, Madura United dan PSIS Semarang yang mengoleksi 46 poin bersaing ketat.

Tersisa lima pertandingan di BRI Liga 1 musim ini. Bali United berambisi paling kuat untuk bisa lolos ke Championship Series. Namun yang menjadi masalah adalah, masih ada beberapa pemain yang dalam tahapan pemilihan cedera.

Advertisement

Total ada tujuh pemain yang masih dalam tahap pemilihan cedera. Salah satunya adalah pemain Timnas U-20, I Kadek Arel Priyatna. Ia juga perlu melihat kondisi pemain lain seperti apa. Termasuk Elias Dolah dan Mohammed Rashid yang saat ini berjuang bersama Timnas mereka masing-masing.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra masih akan melihat kondisi pemain seperti apa terutama saat menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-30 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada 30 Maret mendatang.

“Soal rotasi perlu dilihat kembali dari jadwal pertandingan yang ada. Kami harus tahu situasi di mana ada jeda waktu 15 hari buat main dan ada waktu yang hanya 3 hari,” ujar Teco.

2 dari 4 halaman

Cedera

Bali United FC Pekan ke-29 Liga 1 2024 lawan Rans FC (Dewi Divianta/Liputan6.com)

Hal utama yang diperhatikan tentu dari kondisi kebugaran para pemainnya agar terhindar dari cedera.

“Sewaktu tiga hari harus bermain, maka saya melihat kondisi fisik dari pemain apakah bugar atau tidak dan perlu diskusi dengan pelatih fisik buat pasang pemain yang paling siap,” jelasnya.

“Kami juga harus melihat kondisi Elias Dolah dan Mohammed Rashid setelah kembali dari Timnas. Apalah kondisinya fit atau tidak. Kalau soal Arel, masih dalam tahapan pemilihan bersama fisioterapi Bali United," bebernya.

3 dari 4 halaman

Dukungan Suporter

Bali United - 4 Pemain kunci Bali saat menjajal PSIS (Bola.com/Adreanus Titus)

 

Melihat situasi ini, Teco masih berambisi dan yakin Bali United lolos. Kuncinya adalah menang dulu melawan Persija Jakarta. Tapi Persija sedang dalam kondisi yang bagus usai menang melawan Persik Kediri.

Selain itu Marko SImic yang merupakan anak asuh Teco di Persija saat Liga 1 2018, dalam kondisi yang sedang on fire. Enam gol dalam tiga pertandingan di Stadion Dipta menjadi buktinya.

“Kami pasti mau bertahan di posisi empat besar. Kami butuh pemain ke-12 datang ke Stadion Dipta untuk memberikan dukungan kepada kami.Kami butuh stadion yang penuh dan mudah-mudahan kami memenangkan pertandingan,” ucapnya.

4 dari 4 halaman

Waspadai Persija

Pelatih berpaspor Brasil tersebut juga yakin pertandingan menghadapi Persija akan berlangsung seru. Apalagi Teco tahu Persija sudah sering bermain di Stadion Dipta dalam beberapa pertandingan terakhir.

“Benar Persija sekarang sering bermain di Stadion Dipta. Tapi Stadion Dipta adalah rumah Bali United. Pasti saya yakin pertandingan akan berlangsung seru. Mudah-mudahan kami bisa main dengan situasi stadion penuh dengan dukungan suporter,” tutupnya.

Berita Terkait