Bola.com, London - Timnas Inggris adalah runner-up Euro 2020. Saat itu The Three Lions kalah dari Timnas Italia lewat adu tendangan penalti.
Timnas Inggris mengincar sesuatu yang lebih baik di Euro 2024. Tim asuhan Gareth Southgate itu mengincar gelar juara pada ajang tersebut.
Saat ini Timnas Inggris tengah berupaya menyiapkan tim untuk berlaga di Euro 2024. Beberapa laga uji coba dilakukan The Three Lions.
Para pemain baru pun mendapatkan panggilan ke skuad Timnas Inggris. Termasuk mereka yang selama ini belum mendapatkan panggilan ke tim nasional.
Ada tiga pemain muda yang tengah bermain apik bersama klub masing-masing. Mereka dirasa layak dipertimbangkan Gareth Southgate untuk dibawa ke Euro 2024.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kobbie Mainoo
Kobbie Mainoo adalah satu titik cerah yang ada di Manchester United. Pada usianya yang masih 18 tahun, Kobbie Mainoo menunjukkan potensi yang bagus.
Hadiah untuk Kobbie Mainoo pun muncul. Ia mendapatkan panggilan untuk pertama kali ke skuad senior Timnas Inggris dan akhirnya mendapatkan debbutnya bersama The Three Lions saat menghadapi Brasil di Wembley, Minggu (24/3/2024) dini hari WIB.
Beberapa gelandang senior Inggris seperti Jordan Henderson layak waspada. Posisinya bisa saja segera digantikan pemain satu ini.
Cole Palmer
Cole Palmer memiliki musim yang hebat bersama Chelsea pada musim 2023/2024. Pemain berusia 21 tahun itu mampu mencetak 16 gol dari 12 assist dari 37 laga untuk The Blues.
Penampilan Cole Palmer itu membuatnya mulai rutin mendapatkan panggilan ke skuad Timnas Inggris. Meski sejauh ini Palmer masih kesulitan mendapatkan tempat utama.
Namun, rasa-rasanya satu tempat di Euro 2024 bisa diamankan oleh Cole Palmer. Meski ia mungkin harus rela memulai laga dari bangku cadangan.
Harvey Elliott
Talenta pemain satu ini tak diragukan lagi. Harvey Elliott belakangan semakin sering mendapatkan menit bermain di skuad utama Liverpool.
Harvey Elliott juga sudah lama menjadi andalan Timnas Inggris U-21. Bahkan sejak ia masih berusia 17 tahun.
Jika terus bermain konsisten, dalam waktu dekat seharusnya Harvey Elliott segera mendapatkan panggilan pertama ke skuad senior Timnas Inggris.