Bola.com, Jakarta - Bersiaplah menyambut pesta akbar sepak bola Eropa. Dalam hitungan bulan, Euro 2024 akan berlangsung di Jerman mulai 14 Juni mendatang. Siapa jagoanmu?
Seperti Piala Dunia, ajang Euro 2024 juga menjadi momen yang sangat dinantikan seluruh pecinta balbalan sejagat. Pada turnamen empat tahunan ini, bejibun pemain bintang top markotop bakal beraksi membela tim nasional masing-masing.
Empat tahun lalu, Italia tampil sebagai juara setelah mengalahkan Inggris di final Euro 2020. Jerman sudah tiga kali juara yakni 1972, 1980, dan 1996. Di edisi ini, dengan status tuan rumah, Jerman tak ingin kehilangan muka.
Inggris, Spanyol, Prancis, Portugal, dan Belanda juga masuk daftar calon juara yang membuat persaingan kian sengit serta rumit. Bukan tak mungkin pula bakal ada kejutan dari tim-tim kuda hitam seperti Belgia, Skotlandia, Rumania, Swiss, Serbia, serta Kroasia.
Satu yang pasti, sederet individu keren dan tenar bakal menghiasi perhelatan selama sebulan tersebut. Berikut ini 11 nama dari berbagai posisi yang layak menjadi atensi publik.
Sekadar catatan, dari daftar yang dirakit Givemesport ini, tak ada penggawa raksasa Liga Inggris, MU. Wakil-wakil Premier League berasal dari Liverpool, Arsenal dan Manchester City.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kiper: Mike Maignan (Prancis)
Ia tampil mengesankan bersama AC Milan. Wajar jika publik Prancis berharap ia bisa tampil cemerlang dan membawa rasa aman di bagian belakang.
Berstatus pengganti Hugo Lloris, bebannya memang terasa berat. Tapi, berkat pengalaman dan kinerja selama berkostum AC Milan, bisa saja Mike akan melewati Euro 2024 dengan kepala tegak.
Kiper berusia 28 tahun ini punya kemampuan lengkap. Ia bisa mengawali serangan, terutama presisi dalam mengumpan. Maignan telah mencatatkan tujuh clean sheet dan kebobolan tujuh gol dalam 13 pertandingan bersama Timnas Prancis.
Bek Kanan: Kyle Walker (Inggris)
Kecepatan, kelincahan, dan ketajaman menjadi alasan Kyle Walker lebih unggul dari yang lain. Bek Manchester City ini layak menjadi pilihan utama Timnas Inggris. Nyaris tak ada cela sepanjang musim ini.
Jika terpilih, ia bakal menjadi satu di antara pemain paling berpengalaman. Sejauh ini, ia sudah mencatatkan 81 caps. Meski berusia 33 tahun, Walker tetap menjadi bek kanan terbaik di Premier League 2023/2024.
Bek Tengah: Virgil van Dijk (Belanda)
Banyak yang mendapat kesan versi performa terbaik Virgil van Dijk telah berlalu. Namun, musim ini, ia telah membuktikan hal tersebut hanyalah sebuah goyangan.
Ia masih tampil cekatan, solid, dinamis dan cermat dalam membaca arah pergerakan striker lawan. Van Dijk tak mudah takluk, dan bisa memberi prahara ketika berada di depan gawang musuh saat timnya mendapat 'set piece'.
Tugas Van Dijk di Euro 2024 tak mudah. Ia wajib memimpin rekan-rekan mudanya berjibaku agar bisa berjaya. Maklum, Belanda sudah lama tak mengukir nama di trofi turnamen empat tahunan tersebut.
Bek Tengah: William Saliba (Prancis)
William Saliba mungkin kurang pengalaman bersama skuad Prancis. Namun, ia layak masuk sebagai bek tengah kelas dunia. Setelah beberapa tahun 'bersekolah', pemain berusia 22 tahun itu kembali ke London Utara dengan tekad dan siap membuat perbedaan.
Semua keinginan tersebut menjadi kenyataan. Saliba muncul sebagai satu di antara bek terbaik dunia dan, bersama Gabriel dari Brasil, Arsenal kini memiliki duet tangguh.
Kini, publik Prancis berharap mantan Saint-Etienne tersebut bisa solid, lalu tak mudah cedera. Ia tangguh di belakang, dan sanggup memberi ancaman berarti ketika menunggu bola-bola dari tendangan bebas atau sepak pojok.
Bek Kiri: Theo Hernandez (Prancis)
Sebenarnya, di posisi ini ada beberapa nama, seperti Alejandro Grimaldo dan Andrew Robertson. Namun, kelas Theo lebih sedikit di atas ketimbang dua nama tersebut.
Dia hanya memiliki 23 caps bersama Prancis, tergolong sedikit untuk ukuran pemain yang malang-melintang di kawasan Eropa. Tapi, dia adalah sosok tangguh yang sangat diandalkan Timnas Prancis di Euro 2024.
Pengalaman yang luas, memberi senjata pamungkas ketika Prancis tertekan. Ingat, Theo sudah merasakan seluruh gelar, mulai dari Liga Champions, Piala Dunia Antarklub sampai Liga Italia Serie A.
Gelandang Tengah: Rodri (Spanyol)
Publik tak akan protes jika nama Rodri masuk jajaran pemain terbaik yang layak ditunggu penampilannya di Euro 2024. Ia tampil dominan, sekaligus menjadi penyeimbang, di lini tengah Manchester City. Rodri mahir dalam mencari celah.
Selama berkostum Manchester City, Rodri terkenal punya daya strategi bagus untuk memecah permainan lawan. Ia juga tajam, terbukti sesekali mencetak gol berkat agresivitas dari lapangan tengah.
Fleksibilitas posisi menjadi keunggulan Rodri. Artinya, Timnas Spanyol mengharapkan tuah dari anak kesayangan Pep Guardiola ini. Sebagai jenderal lini tengah Manchester City, Rodri telah berperan penting dalam kesuksesan mereka sejak bergabung pada tahun 2019.
Gelandang Tengah: Jude Bellingham (Inggris)
Pemuda yang satu ini sudah menghiasi kepala publik Inggris dalam beberapa tahun terakhir. Ia semakin merajalela setelah bergabung dengan Real Madrid, dan sanggup meningkatkan level permainan setelah tampil jos bersama Borussia Dortmund.
Kini, bersama Timnas Inggris, Jude punya tanggung jawab besar. Ia harus memastikan bisa tampil brilian, sepadan dengan apa yang terjadi bersama Real Madrid. Bukan pekerjaan mudah, tapi Bellingham tahu apa yang harus menjadi prioritas.
Meski bertubuh kurus, pemain berusia 20 tahun ini memanfaatkan kekurangan itu menjadi senjata bagus. Jude punya kemampuan dribel oke, tendangan yang punya presisi tinggi, serta jago dalam penempatan diri ketika ada di area depan gawang lawan.
Gelandang Tengah: Kevin de Bruyne (Belgia)
Kevin De Bruyne melengkapi formasi tiga pemain di lini tengah yang mewah. Maestro asal Belgia ini sangat dibutuhkan negaranya. Apalagi, Belgia selalu menjadi kuda hitam.
Ambisi KDB adalah sukses bersama timnas, sesuatu yang belum pernah dirasakan seperti level klub. Berstatus pemimpin kreasi Manchester City, publik Belgia percaya pemain andalannya tersebut bisa memberi banyak kejutan.
Sayap Kanan: Bukayo Saka (Inggris)
Corak permainannya menawan, dan memantik atensi publik ketika berkostum Arsenal. Timnas Inggris berharap Saka bisa meneruskan permainan apik tersebut di Euro 2024.
Pengalaman bisa menjadi kendala, namun bisa teratasi dengan permainan agresif. Ia sudah merasakan 32 caps, dan itu berarti komposisi psikologinya akan sangat menguntungkan Timnas Inggris.
Koleksi 11 gol bersama Timnas, plus delapan asis, memberi keyakinan Saka adalah alur bola utama Timnas Inggris, terutama dari sisi kanan.
Striker: Harry Kane (Inggris)
Takdir Harry Kane adalah menjadi pesepak bola prolifik kala memakai kostum apapun. Bersama Spurs ia sudah melabeli dirinya si pemain nomor 9 yang mengerikan. Saat pindah ke Bayern Munchen, cap tersebut tetap saja menempel.
Ia memiliki beban berat ketika terbang ke Euro 2024. Setidaknya, publik Inggris berharap, sang kapten bisa membawa armadanya berjaya, sesuatu yang nyaris terjadi empat tahun silam.
Modal kesuburan Kane sudah terlihat, yakni mencetak 62 gol dan 19 asis. Angka tersebut akan terus bertambah, dan tujuan utamanya adalah mengangkat trofi.
Sayap Kiri: Kylian Mbappe (Prancis)
Sudah mencatatkan 76 caps di tim internasional senior, Kylian Mbappe adalah talenta luar biasa. Ia mampu membuka pertahanan lawan dengan kecerdasan, kecepatan dan penyelesaian akhir yang tepat.
Mbappe akan menjadi pentolan Timnas Prancis di Euro 2024. Kegagalan menjadi jawara Piala Dunia 2022 selalu dikenal sebagai pelajaran berharga. Kini, ia tak ingin melewatkan kesempatan menjadi yang terbaik, baik dari sisi individu maupun timnas.
Ketajaman Mbappe tak perlu diperdebatkan lagi. Ia sudah mengemas 46 gol dan 30 asis dalam 76 caps bareng Timnas Prancis. Jika Mbappe bisa menjadi jawara di Euro 2024, publik bisa menyamakan dirinya dengan sosok legenda seperti Zinedine Zidane, Thierry Henry sampai Michel Platini.
Sumber : Givemesport
Baca Juga
Kejutan, Kode Keras Erick Thohir Tegaskan Rela Mundur dari Ketum PSSI, jika...
Panas Usai Dihajar Jepang, Ini 5 Hot News Timnas Indonesia yang Bikin Perasaan Fans Campur Aduk : Curhat Kevin Diks sampai Ancaman Evaluasi
Bikin Geger, Pengakuan Shin Tae-yong dan Sindiran Keras Malaysia Setelah Timnas Indonesia Disikat Jepang, Ini 5 Hot News Tim Garuda