Ronaldinho - Mantan Bintang Barcelona dan AC Milan ini memiliki nama asli Ronaldo de Assis Moreira. Nama beken Ronaldinho yang terpampang pada jersey nya mengandung arti Ronaldo Kecil. (AFP/Lluis Gene)
Sergio Aguero - Kun merupakan nama panggilan yang diberikan kakek nya pada Aguero kecil. Nama itu terinspirasi dari salah satu tokoh kartun Jepang bernama Kum Kum. (AFP/Oli Scarff)
Kaka - Mantan bintang AC Milan asal Brasil ini memiliki nama asli Ricardo Izecson dos Santos Leite. Julukan Kaka bermula dari panggilan adiknya Diago untuk dirinya yang saat itu tidak bisa menyebutkan nama Ricardo. (AFP/Giuseppe Cacace)
Nani - Pria asal Portugal ini bernama lengkap Luis Carlos Almeida da Cunha. Kata Nani sendiri hanyalah panggilan imut untuk Luis Carlos kecil dari pengasuhnya di masa anak-anak. (AFP/Filippo Monteforte)
Hulk - Pemain asal Brasil ini bernama asli Givanildo Vieira de Souza. Julukan tersebut berawal dari obsesi Souza kecil untuk memiliki kekuatan besar seperti tokoh superhero di komik yaitu Hulk. (AFP/Johannes Eisele)
Pato - Mantan pemain AC Milan ini bernama asli Alexandre Rodrigues da Silva. Pato yang berarti bebek merupakan julukan yang diberikan oleh rekan-rekannya karena ia lahir di kota Pato Branco yang berarti kota Bebek Putih. (AFP/Giuseppe Cacace)
Javier Hernandez - Karena nama Javier Hernandez terlalu pasaran di Meksiko, akhirnya mantan Pemain Manchester United ini lebih memilih nama julukan di punggungnya. Chicarito berasal dari bahasa Spanyol yang berarti Kacang polong kecil. (Foto: AFP/Greenwood)