Bola.com, Jakarta - Mantan striker Liverpool, Djibril Cisse, baru-baru ini bermain bersama Liverpool Legends menghadapi Ajax veretans. Dalam kesempatan itu, Djibril Cisse juga mengungkapkan perasaan terdalamnya untuk klub yang pernah dibelanya itu.
Dalam pertandingan yang mempertemukan dua tim dengan mantan pemain di dalamnya, Liverpool sempat tertinggal 0-2. Namun, pada akhirnya Liverpool legends bisa menyamakan kedudukan menjadi 2-2, di mana Djibril Cisse turut mencetak gol lewat tandukan kepala.
Setelah pertandingan, Djibril Cisse mendapatkan pertanyaan mengenai keinginan untuk kembali ke Anfield dan bermain di depan penggemar The Reds. Djibril Cisse pun mengaku memiliki keinginan itu karena istimewanya Liverpool.
"Ini klub yang spesial, dengan fans yang istimewa, dan selalu senang bisa ada di sini," ungkap Djibril Cisse seperti dilansir dari Liverpool Offside.
Senang Mencetak Gol
Bicara soal tugas mencetak gol bagi tim, mantan bomber Liverpool itu mengaku bahwa mencetak gol adalah sesuatu yang sudah sangat tertanam di dalam dirinya, apa pun kesempatan dan pertandingannya.
"Ketika Anda mencetak gol sepanjang hidup Anda, itu satu-satunya hal yang saya tahu bagaimana melakukannya dengan baik," ujar Cisse.
Bahkan jika itu pertandingan persahabatan, atau saya bermain dengan anak-anak saya, maka saya harus mencetak gol. Perasaannya selalu sama, selalu luar biasa, dan bahkan lebih hebat lagi," lanjutnya.
Bangga Jadi Bagian Liverpool
Laga yang mempertemukan Liverpool legends dan Ajax veterans itu merupakan sebuah momen penggalangan dana yang menyedot 60 ribu penonton.
Djibril Cisse merasa senang menjadi bagian dari momen tersebut, dan telebih ia merasa bangga dianggap menjadi bagian dari keluarga besar Liverpool.
"Saya tidak melihat banyak klub yang bisa membuat stadion berkapasitas 60 ribu orang bisa penuh untuk pertandingan amal. Saya pikir hanya ada Liverpool dan beberapa klub lain yang hanya sedikit," ujar Cisse.
"Saya benar-benar bangga dan merasa terhormat menjadi bagian dari keluarga Liverpool, dan selama saya bisa berlari dan bermain sepak bola, saya akan selalu berada di sini," lanjutnya.
Sumber: Liverpool Offside