Bola.com, Jakarta - Penyerang Juventus, Dusan Vlahovic, mengungkapkan Bianconeri sedang dalam masa sulit. Namun, ia ingin Bianconeri kembali percaya diri setelah mengalahkan Lazio pada semifinal Coppa Italia.
Juventus hanya memenangi satu dari 9 pertandingan terakhir di Serie A, yang terakhir kalah 0-1 dari Lazio di Stadio Olimpico, lewat sundulan Adam Marusic pada menit 90+3, Minggu (31/3/2024).
Namun, tidak berlangsung lama, Juventus kembali dipertemukan dengan Lazio pada leg pertama semifinal Coppa Italia, Rabu (3/4/2024) dini hari WIB. Kali ini Juventus seolah ingin membalas dendam terhadap Lazio.
Skuad asuhan Massimiliano Allegri berhasil menang dengan skor 2-0 melalui kerja keras tim. Bianconeri yang tampil di hadapan penggemarnya tidak bisa menciptakan gol di babak pertama.
Bianconeri yang terus berjuang keras baru bisa memecah kebuntuan pada babak kedua, lewat gol Federico Chiesa pada menit ke-50. Gol kedua Juventus disumbangkan Dusan Vlahovic di menit ke-64, sekaligus mengunci kemenangan atas Lazio.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kembali ke Jalur Kemenangan
Dusan Vlahovic menyatakan Juventus sedang dalam masa yang sulit, sehingga harus menampilkan yang terbaik saat melawan Lazio.
“Kami berada dalam periode yang sangat sulit bagi semua. Jadi kami benar-benar harus menampilkan yang terbaik di pertandingan ini. Itu pertandingan lain yang sangat sulit menanti kami di leg kedua dan ini baru babak pertama," kata Vlahovic, seperti dikutip Football Italia.
“Serie A juga sangat penting, jadi kami harus menjalani pertandingan satu demi satu. Saya rasa setelah kami memecah kebuntuan, semuanya terasa lebih mudah, namun kini kami juga harus kembali meraih kemenangan di Serie A,” imbuh Vlahovic.
Bangkit Bersama Juventus
Vlahovic menyatakan tujuan utamanya bukan mencetak gol sebanyak-banyaknya, melainkan yang terpenting adalah bangkit dan mengemas kemenangan bersama Juventus. Vlahovic telah menunjukan performa luar biasa bersama skuat Bianconeri, dengan mencetak 10 gol sejak awal Januari pada semua kompetisi.
“Saya tidak terlalu peduli berapa banyak gol yang saya cetak, siapa yang mendapat assist, yang penting kami semua menang bersama dan itu artinya semua bisa merayakannya," ujar Vlahovic.
“Saya ingin mengucapkan selamat kepada rekan satu tim saya dan berterima kasih kepada para penggemar yang datang ke sini untuk mendukung kami.”
“Saya juga memuji pelatih atas cara dia mempersiapkan pertandingan,” ujar pemain asal Serbia itu.
Saat ini Juventus berada di urutan ketiga klasemen Serie A, menorehkan 59 poin, dengan gap 20 poin dari Inter Milan di puncak klasemen. Liga Italia masih menyisakan delapan pertandingan.
Juventus harus kembali mempersiapkan timnya, untuk melawan Fiorentina, Senin, 8 April 2024. Sedangkan leg kedua semifinal Coppa Italia kontra Lazio akan dilaksanakan pada, 24 April 2024. (Farrel Adhitya Hetharia)
Sumber : Football Italia