Man City Ketemu Real Madrid Pekan Depan, Pep Guardiola Minta Fokus Menang Dulu di Markas Crystal Palace

oleh Aryo Atmaja diperbarui 06 Apr 2024, 14:00 WIB
Gelandang Manchester City asal Portugal Bernardo Silva (tengah) berselebrasi bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol kedua pada pertandingan perempat fina; Piala FA Inggris melawan Newcastle United di Stadion Etihad di Manchester, Minggu (17/3/2024) dini hari WIB. (Darren Staples / AFP)

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola menekankan kepada para pemainnya untuk melupakan duel kontra Real Madrid di Liga Champions pekan depan. Namun fokusnya sementara adalah bagaimana agar bisa membawa pulang tiga poin dari markas Crystal Palace.

Man City akan meladeni tuan rumah Crytsal Palace di Selhurst Park, Sabtu (6/4/2024) petang nanti. Kemenangan sangat dibutuhkan demi bisa bersaing dengan Liverpool dan Arsenal di tangga juara Liga Inggris.

Advertisement

Sementara tengah pekan depan, The Citizens akan menantang Real Madrid pada leg pertama perempat final Liga Champions 2023/2024 di Santiago Bernabeu. Jelas akan menjadi pekerjaan yang rumit bagi pasukan Guardiola.

Di Liga Inggris, mereka tertinggal tiga poin di bawah Liverpool yang menjadi pemuncak klasemen sementara. Man City juga tertinggal satu poin dari Arsenal di peringkat kedua.

==

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Real Madrid Urusan Belakangan

Pemain Manchester City, Erling Haaland saat laga leg pertama semifinal Liga Champions 2022/2023 melawan Real Madrid di Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (10/05/2023) WIB. Laga berakhir dengan skor 1-1. (AP Photo/Manu Fernandez)

Pep Guardiola menuntut para pemainnya untuk tidak membiarkan pikiran mereka melayang ke pertandingan melawan Madrid minggu depan. Sang juara bertahan akan bertemu Raja Liga Champions, Rabu (10/4/2024) dini hari WIB.

Namun Guardiola telah memperingatkan para pemainnya bahwa mereka tidak boleh kehilangan poin di Selhurst Park jika mereka ingin memenangkan gelar keempat berturut-turut. Gelar juara Premier League juga menjadi prioritas selain Liga Champions.

“Selalu seperti itu. Saat kami memenangkan Treble musim lalu, kami mencapai semifinal Liga Champions dan memenangkan Liga Inggris," ungkap Pep Guardiola dikutip dari Mirror.

3 dari 5 halaman

Tertinggal

Arsenal meraih kemenangan bersejarah atas Manchester City pada pekan ke-8 Liga Inggris 2023/2024 di Emirates Stadium, London, Minggu (9/10/2023). (AP/Kirsty Wigglesworth)

“Sejujurnya, jika kami unggul 18 poin di depan peringkat kedua Liga Inggris, saya akan menaruh perhatian pada Madrid. Tapi bukan itu masalahnya. Kami berada di peringkat ketiga, tidak jauh dari puncak klasemen, namun jika kami kehilangan poin, hal itu hampir mustahil terjadi," lanjut dia.

“Jadi kami harus memenangkan pertandingan melawan Palace dan setelah itu kami akan memiliki lebih banyak waktu, bukan untuk pemulihan, tapi untuk bersiap. Ketika kami telah berjuang selama sembilan atau 10 bulan untuk Premier League, mengapa saya harus teralihkan sekarang dari pertandingan penting melawan Palace, ketika jaraknya begitu dekat?”

4 dari 5 halaman

Sama Pentingnya

Manchester City menjadi klub kelima alias terakhir yang mampu menjuarai Liga Inggris selama 3 musim berurutan, yaitu pada 2020/2021 hingga musim terahir 2022/2023. Tiga gelar tersebut menjadi gelar ke-7 hingga ke-9 Man City di Liga Inggris sejauh ini. Jika pasukan Pep Guardiola mampu menjuarai Liga Inggris musim ini, maka mereka akan menjadi klub pertama yang mampu menjuarai Liga Inggris 4 musim berurutan. (AFP/Oli Scarff)

Musim lalu Man City menyapu gelar juara Liga Inggris dan juga Liga Champions. Bahkan mereka juga mengawinkannya dengan juara Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antarklub.

“Saya menyukainya. Dari trofi domestik, yang paling penting adalah Premier League atau La Liga. Saya tidak akan mengatakan Liga Champions itu tidak bagus, tentu saja bagus. Jadi sekarang kita memilikinya dan mengetahui bagaimana rasanya dalam jiwa kita dan kita merasa damai, karena faktanya kita telah memilikinya," beber pria Spanyol.

“Tetapi liga adalah yang terbaik karena lebih sulit, ada lebih banyak pertandingan, Anda tahu, setiap minggu, dua atau tiga pertandingan."

“Liga Champions, tentu saja, penting, tapi itu tergantung pada beberapa hal yang mungkin tidak dapat Anda kendalikan. Keduanya sangat penting, namun Premier League membuktikan banyak hal. Ini menunjukkan mentalitas tim, selalu berada di sana selama bertahun-tahun," tegasnya.

 

Sumber: Mirror

5 dari 5 halaman

Intip Persaingan di Musim Ini

Berita Terkait