Bola.com, Jakarta - Regular Series BRI Liga 1 2023/2024 tinggal menyisakan tiga pekan pertandingan lagi. Borneo FC menjadi satu tim yang sudah memastikan diri berlaga di fase akhir kompetisi musim ini, Championship Series.
Sementara tiga tiket lagi masih diperebutkan, di mana Persib Bandung hampir dipastikan bakal menjadi tim kedua yang memastikan diri lolos ke Championship Series BRI Liga 1 2023/2024.
Persib Bandung saat ini berada di posisi kedua dengan 56 poin dari 31 laga. Persib unggul enam poin dari PSIS Semarang dan Dewa United yang ada di posisi kelima dan keenam dalam klasemen BRI Liga 1.
Artinya, satu kemenangan dan satu hasil imbang dari tiga laga tersisa akan memastikan Persib Bandung turut lolos ke Championship Series.
Selain itu ada pula Bali United dan Madura United yang juga berpotensi melengkapi empat tim yang akan ada di Championship Series.
Namun, tentu saja PSIS Semarang, Dewa United, Persik Kediri, dan Persis Solo yang ada di posisi kelima hingga kedelapan juga masih punya kans untuk lolos ke fase terakhir BRI Liga 1 itu.
Lalu seperti apa fase Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 akan digelar? Berikut ulasannya:
Mekanisme Championship Series BRI Liga 1
Mengadaptasi sejumlah kompetisi olahraga lain, di mana tim di posisi empat besar akan bertanding lagi dengan sistem knockout, begitu pun Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 akan berjalan.
Empat tim teratas di BRI Liga 1 2023/2024 akan tampil dalam dua leg pertandingan semifinal. Borneo FC yang sudah tidak mungkin terkejar lagi di posisi puncak klasemen BRI Liga 1 akan berhadapan dengan tim yang akan finis di peringkat keempat.
Sementara itu, laga semifinal lainnya mempertemukan tim peringkat kedua dan ketiga. Dua pertandingan semifinal ini akan digelar dalam dua leg, atau kandang dan tandang, yang dilakukan pada 5 dan 11 Mei 2024.
Tim pemenang dari pertandingan semifinal akan belaga di pertandingan final. Laga puncak Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 ini pun akan digelar dengan sistem dua leg atau kandang dan tandang.
Rencananya final Championship Series BRI Liga 1 akan digelar pada 19 dan 25 Mei 2024.
Jadwal Championship Series BRI Liga 1 2023/2024
Semifinal
Leg pertama, 5 Mei 2024
- Tim peringkat 4 vs Borneo FC
- Tim peringkat 3 vs Tim peringkat 2
Leg kedua, 11 Mei 2024
- Borneo FC vs Tim peringkat 4
- Tim peringkat 2 vs Tim peringkat 3
Perebutan tempat ketiga dan Final
Leg pertama, 19 Mei 2024
Leg kedua, 25 Mei 2024