BRI Liga 1: Sempat Dirumorkan Diminati Persis, Ripal Wahyudi Pilih Fokus di Persebaya

oleh Aditya Wany diperbarui 22 Apr 2024, 22:00 WIB
Gelandang Persebaya, Ripal Wahyudi. (Aditya Wani/Bola.com)

Bola.com, Jakarta Gelandang Persebaya Surabaya, Ripal Wahyudi sempat dikabarkan masuk radar Persis Solo. Rumor ini berembus beberapa pekan lalu saat BRI Liga 1 2023/2024 masih belum berakhir.

Ripal Wahyudi enggan membicarakan rumor tersebut. Dia mengaku masih memiliki kontrak bersama Persebaya Surabaya sampai akhir April 2024. Pemain asal Garut itu lebih memiliki fokus bersama Persebaya.

Advertisement

“Saya belum menanggapi itu. Saya masih fokus di sini karena kontrak saya di Persebaya sampai April ini. Jadi, saya belum menanggapi tim mana,” kata Ripal.

Ripal sendiri baru didatangkan Persebaya awal musim ini setelah musim lalu membela Bhayangkara FC. Sebagai pemain muda, dia termasuk pemain yang cukup banyak mendapat kesempatan bermain.

Total, Ripal telah tampil dalam 27 pertandingan dan menyumbang satu gol bersama Persebaya di Liga 1. Dia juga sudah mengantongi satu kartu merah dan empat kartu kuning.

Angka jumlah penampilan itu terhitung reguler untuk pemain muda yang bergabung. Apalagi, Persebaya Surabaya musim ini banyak melakukan pergantian pemain. Artinya, dia memang pemain yang dibutuhkan oleh Bajul Ijo.

2 dari 4 halaman

Musim Terburuk

Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster. (Bola.com/Aditya Wany)

Persebaya saat ini sedang menjalani musim terburuk sejak mereka mulai berkiprah di Liga 1 2018. Posisi terendah mereka adalah peringkat enam pada musim lalu, tapi kini Bajul Ijo malah ada di peringkat ke-12 dengan 39 poin.

Tim asal Kota Pahlawan itu juga jadi tim dengan produktivitas gol terendah, yakni baru mencetak 31 gol dari 32 laga. Ditambah, mereka juga merupakan tim dengan hukuman kartu merah terbanyak, yakni tujuh kali.

Terbaru, Persebaya dipaksa menelan pil pahit lagi dengan skor 1-3 saat melawat ke markas Persib Bandung, Sabtu (20/4/2024). Hasil itu memantapkan Maung Bandung di posisi kedua klasemen sementara.

Sedangkan pekan depan, Persebaya akan menjamu tim peringkat ketiga. Bajul Ijo dijadwalkan bersua Bali United dalam pekan ke-33 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (24/4/2024).

3 dari 4 halaman

Laga Tersisa

Liga 1 - Ilustrasi Logo Persebaya Surabaya BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Persebaya kini menyisakan dua pertandingan yang semuanya digelar di kandang. Selain menjamu Bali United, Bajul Ijo juga akan menghadapi Persik Kediri di pekan terakhir, Selasa (30/4/2024).

“Sekarang saya harus fokus dulu di Persebaya menghabiskan sisa pertandingan Liga 1 dulu. Tidak ada tim lain,” imbuh pemain berusia 23 tahun tersebut.

Pelatih Paul Munster sendiri sebelumnya menyatakan ada banyak perombakan skuatnya untuk musim depan. Belum diketahui apakah Ripal termasuk pemain yang masuk dalam rencana Persebaya di Liga 1 musim depan.

4 dari 4 halaman

Persaingan Musim Ini

Berita Terkait