Tembus Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia Bisa Jadi Kekuatan Baru di Asia

oleh Ana Dewi diperbarui 23 Apr 2024, 22:30 WIB
Timnas Indonesia U-23 - Ilustrasi Lolos Perempat Final Piala Asia U-23 2024 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 berjumpa Timnas Korea Selatan U-23 di perempat final Piala Asia U-23 2024. Kedua tim akan berduel di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.

Kesuksesan melaju ke babak delapan besar didapat setelah mereka mengukuhkan diri finish di peringkat kedua klasemen akhir Grup A dengan enam poin. Timnas Indonesia U-23 hanya terpaut satu poin dari pemuncak klasemen Qatar U-23.

Advertisement

Garuda Muda memang tampil gemilang pada turnamen dua tahunan tersebut. Sepanjang fase penyisihan grup, Timnas Indonesia U-23 membukukan dua kemenangan dan sekali kalah. Mereka menumbangkan Australia U-23 (1-0) dan Yordania U-23 (4-1) serta takluk 0-2 dari tuan rumah, Qatar.

==

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Beri Kejutan

Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan (tengah) bersama Witan Sulaeman (kiri) dan Justin Hubner setelah mencetak gol pertama ke gawang Yordania U-23 lewat eksekusi penalti pada laga ketiga Grup A Piala Asia U-23 2024 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Minggu (21/4/2024). (AFP/Karim Jaafar)

Ini merupakan pencapaian luar biasa bagi Timnas Indonesia U-23. Sebab, untuk kali pertama mereka berhasil lolos ke fase gugur Piala Asia U-23 2024. Prestasi gemilang yang diraih Garuda Muda mendapat apresiasi dari pengamat sepak bola nasional, Aris Budi Sulistyo.

Mantan pemain Persik Kediri itu menilai, Timnas Indonesia bisa menjadi kekuatan baru di kancah sepak bola Asia. Tidak hanya di level kelompok usia, namun juga senior.

"Ya, dari hasil yang kemarin menang lawan Yordania itu membuat Timnas Indonesia U-23 lewat ke fase delapan besar, itu membuat tim asuhan Shin Tae-yong lebih banyak diperhatikan lagi sekarang dari tim lawan," ujar Aris Budi kepada Bola.com, Selasa (23/4/2024).

"Bahkan mungkin kekuatan baru di Asia telah muncul dari Timnas Indonesia. Yang membuat tim semakin bertaji adalah kehadiran beberapa pemain Indonesia yang ada di Belanda atau di luar Indonesia," sambungnya.

3 dari 5 halaman

Pemain Abroad Jadi Pembeda

Hasil fantastis ditorehkan Timnas Indonesia U-23 di ajang Piala Asia U-23 2024. Berstatus tim debutan, Garuda Muda sukses melaju ke perempatfinal setelah pada laga pamungkas Grup A di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Minggu (21/4/2024) menghancurkan Yordania U-23 dengan kemenangan 4-1. Empat gol kemenangan anak asuh Shin Tae-yong dicetak oleh Marselino Ferdinan (23' dan 70'), Witan Sulaeman (40) dan Komang Teguh (86'). Satu-satunya gol Yordania U-23 tercipta akibat gol bunuh diri Justin Hubner (79'). (AFP/Karim Jaafar)

Pria yang pernah membawa Persik Kediri meraih trofi juara Liga Indonesia pada medio 2003 itu berpendapat bahwa banyaknya pemain abroad yang menghuni skuad Garuda memberikan dampak positif buat permainan Timnas Indonesia.

Misalnya saja pada Piala Asia U-23 2024. Ada sejumlah pemain yang kini berkiprah di luar negeri. Sebut saja Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), Justin Hubner (Cerezo Osaka), Rafael Struick (ADO Den Haag), Ivar Jenner (Utrecht), Pratama Arhan (Suwon FC), dan Nathan Tjoe-A-On (SC Heerenveen).

"Walaupun kita tidak menutup pemain-pemain yang ada di dalam negeri sendiri, tapi setidaknya setelah adanya suntikan pemain dari yang berkompetisi di luar Indonesia, perbedaan itu kelihatan sekali," ulasnya.

"Jadi apa yang diinginkan Shin Tae-yong cara bermain,apa yang diinginkan cara untuk mengorganisasi permainan, bertahan menyerang, itu bisa dijalankan," lanjut Aris Budi Sulistyo.

4 dari 5 halaman

Main Cantik

Striker Timnas Indonesia U-23, Rafael Struick melepaskan tendangan yang berusaha diblok pemain Yordania U-23, Arafat Al Haj pada laga ketiga Grup A Piala Asia U-23 2024 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Minggu (21/4/2024). (Dok. PSSI)

Berkaca dari laga melawan Yordania U-23, Aris Budi melihat Timnas Indonesia U-23 bermain sangat cantik dan rapi. Para pemain juga minim melakukan pelanggaran yang tidak perlu.

"Dan kemarin juga melawan Yordania minim sekali terjadi pelanggaran-pelanggaran yang tidak perlu dan mereka juga tidak akan membuat pelanggaran yang sekiranya tidak perlu," ucap Aris Budi Sulistyo.

"Itu salah satu yang membuat Timnas Indonesia sekarang sudah mulai diperhitungkan," pungkasnya.

5 dari 5 halaman

Klasemen Piala Asia U-23 2024

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong menurunkan beberapa pemain andalannya di skuad senior seperti Rizky Ridho, Witan Sulaeman, Rafael Struick, Ivar Jenner, dan Ramadhan Sananta. (Dok. PSSI)

Grup A

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Qatar  3  2  1  0  4-1  7
2  Timnas Indonesia U-23  3  2  0  1  5-3  6
3  Australia  3  0  2  1  1-2  2
4  Yordania  3  0   1  2  2-6  1

Grup B

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Korsel  3  3  0  0  4-0  9
2  Jepang  3  2  0  1  3-1  6
3  China  3  1  0  2  2-4  0
4  UEA  3  0   0  3  1-5  0

Grup C

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Irak  3  2  0  1  6-5  6
2  Arab Saudi   3  2  0  1  10-4  3
3  Tajikistan  3  1  0  2  5-8  3
4  Thailand  3  1  0  2  2-6  3

Grup D

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Uzbekistan  2  2  0  0  7-0  6
2  Vietnam  2  2  0  0  5-1  3
3  Malaysia  2  0  0  2  0-4  0
4  Kuwait  2  0   0  2  1-8  0

Berita Terkait