Prediksi Everton Vs Liverpool di Liga Inggris: Motivasinya Beda, tapi 3 Poin Tetap Target di Derbi Merseyside

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 24 Apr 2024, 06:15 WIB
Liga Inggris - Everton Vs Liverpool (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Pekan ke-29 Premier League 2023/2024 diwarnai duel menarik bertajuk Derbi Merseyside yang mempertemukan Everton dan Liverpool di Goodison Park, Kamis (25/4/2024) dini hari WIB.

Kedua tim terpisah jarak yang jauh di klasemen sementara, tetapi baik Everton maupun Liverpool punya motivasi yang sama besar dengan tujuan yang berbeda untuk meraih tiga poin dalam laga ini.

Advertisement

Everton yang menjadi tuan rumah dalam pertandingan ini tengah berada di posisi ke-16 dalam klasemen sementara Premier League dengan 30 poin, hanya unggul lima poin dari Luton Town yang berada di posisi teratas zona degradasi.

Kemenangan 2-0 yang diraih Everton atas Nottingham Forest dalam laga terakhir mereka di Premier League bisa menjadi bekal yang cukup baik untuk menjamu Liverpool. Kemenangan itu juga membuat Everton sejenak bisa menjauh dari zona degradasi.

Tiga poin jelas menjadi target utama Everton dalam pertandingan ini demi makin menjauh dari jerat degradasi pada akhir musim nanti. Namun, menghadapi Liverpool jelas bukan ujian yang mudah.

Dengan catatan dua kemenangan dan dua kekalahan dalam lima laga terakhirnya di Premier League, jelas Everton tidak dalam konsistensi yang bagus untuk mengatasi ancaman Liverpool dalam derbi Merseyside.

2 dari 5 halaman

Liverpool Masih Bersaing untuk Gelar Juara

Bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold berebut bola dengan pemain Everton, Dwight McNeil pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di stadion Anfield di Liverpool, Inggris, Selasa (14/2/2023). Liverpool menang atas Everton 2-0. (AP Photo/Jon Super)

Upaya Everton akan makin sulit karena Liverpool punya motivasi yang sangat kuat untuk merebut tiga poin di Goodison Park. The Reds kini berada di posisi kedua dalam klasemen Premier League dengan 74 poin.

Liverpool memiliki jumlah yang sama dengan Arsenal yang ada di puncak klasemen dan unggul satu poin atas Man City yang ada di posisi ketiga dengan satu laga sisa lebih banyak.

Situasi itu membuat Liverpool tidak boleh terpeleset sedikit pun saat menghadapi laga-laga tersisa, apalagi menghadapi klub papan bawah seperti Everton. Tiga poin jelas menjadi target utama tim asuhan Jurgen Klopp itu.

Namun, walau sempat gagal menang dalam tiga laga beruntun di semua kompetisi, Liverpool punya modal bagus menghadapi Everton di Goodison Park. Liverpool baru saja memenangi dua laga terakhir, di mana itu semua digelar di kandang lawan.

Pertama Liverpool menang 1-0 di markas Atalanta, meski pada akhirnya tersingkir dari Liga Europa karena kalah agregat 1-3. Kemudian menang 3-1 di markas Fulham di Premier League. Jadi tiga poin di markas Everton jelas bukan masalah bagi Liverpool.

3 dari 5 halaman

Head to Head dan Data Pertandingan

Virgil van Dijk. Bek tengah Liverpool ini mencetak satu gol di laga debut Derby Liverpool melawan tamunya Everton di putaran ketiga Piala FA musim 2017/2018 yang berkesudahan 2-1, 5 Januari 2018. Gol tersebut merupakan satu-satunya yang dicetak pada musim tersebut. (AFP/Paul Ellis)

 

Head to Head

  • Pertemuan: 202
  • Everton menang: 53
  • Imbang: 67
  • Liverpool menang: 82
  • Gol Everton: 218
  • Gol Liverpool 284

5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim

  • 21/10/23 Liverpool 2-0 Everton (Premier League)
  • 14/02/23 Liverpool 2-0 Everton (Premier League)
  • 03/09/22 Everton 0-0 Liverpool (Premier League)
  • 24/04/22 Liverpool 2-0 Everton (Premier League)
  • 02/12/21 Everton 1-4 Liverpool (Premier League)

5 Pertandingan Terakhir Everton

  • 30/03/24 Bournemouth 2-1 Everton (Premier League)
  • 03/04/24 Newcastle United 1-1 Everton (Premier League)
  • 06/04/24 Everton 1-0 Burnley (Premier League)
  • 16/04/24 Chelsea 6-0 Everton (Premier League)
  • 21/04/24 Everton 2-0 Nottingham Forest (Premier League)

5 Pertandingan Terakhir Liverpool

  • 07/04/24 Manchester United 2-2 Liverpool (Premier League)
  • 12/04/24 Liverpool 0-3 Atalanta (Liga Europa)
  • 14/04/24 Liverpool 0-1 Crystal Palace (Premier League)
  • 19/04/24 Atalanta 0-1 Liverpool (Liga Europa)
  • 21/04/24 Fulham 1-3 Liverpool (Premier League)
 
4 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Wasit memberikan kartu kuning kepada kiper Everton, Jordan Pickford, dan pemain Liverpool, Andrew Robertson, pada laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Selasa (14/2/2023). Sudah ada 22 kartu merah dikeluarkan sejak Premier League dimulai pada 1992. (AFP/Paul Ellis)

 

  • Everton (4-4-1-1): Jordan Pickford; Ashley Young, James Tarkowski, Jarrad Branthwaite, Vitalii Mykolenko; Jack Harrison, Idrissa Gueye, James Garner, Dwight McNeil; Abdoulaye Doucoure; Dominic Calvert-Lewin
  • Pelatih: Sean Dyche
  • Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Jarell Quansah, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Harvey Elliott, Wataru Endo, Alexis Mac Allister; Mohamed Salah, Darwin Nunez, Luis Diaz
  • Pelatih: Jurgen Klopp

Prediksi Bola.com: Everton 40-60 Liverpool

 
5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League

Berita Terkait