Jujur Banget Striker MU Mengaku Jiplak Gaya 3 Bomber Senior : Unik, Wayne Rooney Malah Enggak Masuk

oleh Choki Sihotang diperbarui 24 Apr 2024, 21:39 WIB
Cristiano Ronaldo menjadi satu di antara tiga pemain yang gaya permainan di lapangan mendapat atensi dari Rasmus Hojlund. (AFP/Andrew Yates)

Bola.com, Jakarta - Striker Manchester United, Rasmus Hojlund membuat pengakuan mengejutkan. Ia menyebut ada tiga bomber senior yang mempengaruhi gaya bermainnya di lapangan.

Mirror merilis, tiga nama tersebut adalah Cristiano Ronaldo, Romelu Lukaku dan Roberto Lewandowski. Uniknya, tak ada sosok Wayne Rooney. Padahal, bukan rahasia lagi jika Hojlund sangat ingin berduet dengan Wazza.

Advertisement

Rasmus Hojlund mengaku belajar dan mencoba meniru gaya permainan Cristiano Ronaldo, Romelu Lukaku, dan Robert Lewandowski. Trio tersebut memberi inspirasi bagi Hojlund. Efeknya, ia menjadi striker ganas dan menarik atensi banyak klub, sebelum mendarat di MU.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 

2 dari 4 halaman

Kiprah Hojlund

Selebrasi striker Manchester United, Rasmus Hojlund setelah mencetak gol pertama timnya ke gawang Luton Town pada laga pekan ke-25 Premier League 2023/2024 di Kenilworth Road, Luton, Minggu (18/2/2024). (AP Photo/Ian Walton)

Setan Merah mendapatkan layanan Hojlund dari Atalanta musim panas lalu dengan nilai 72 juta pounds. Awalnya, ia kesulitan mencetak gol di Liga Inggris. Lalu berhasil tampil ciamik pada periode masuk tahun 2024.

Hojlund mencetak tujuh gol dan dua asis. Ia berhenti karena karena cedera otot. Selanjutnya, ia bisa tampil produktif di babak grup Liga Champions, dengan torehan lima gol.

Secara rinci, Rasmus Hojlund menyebut Lewandowski dari Barcelona sebagai nama pertama yang ada dalam pikirannya. Ia menganggap Lewy adalah tipikal target man idaman bagi klub manapun.

 

3 dari 4 halaman

Setelah Lewy

Pemain Barcelona, Robert Lewandowski, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Celta Vigo pada laga Liga Spanyol di Stadion Balaidos, Minggu (18/2/2024). Barca menang dengan skor 2-1. (AFP/Miguel Riopa)

Barulah setelah itu, ia memilih sang idola, Cristiano Ronaldo dan Romelu Lukaku. "Saya mengambil dari setiap bagian permainan mereka. Lewy luar biasa, Lukaku bagus dalam menjaga bola. Lewy dan Cristiano hebat dalam pergerakan di kotak penalti," ucap Rasmus Hojlund.

Cristiano Ronaldo sedang dalam performa bagus bersama Al-Nassr. Ia mencetak 36 gol dan 12 asis di seluruh kompetisi. Lalu ada Lukaku, yang telah mencetak 18 gol bersama AS Roma. Sementara itu, Lewandowski sudah mengoleksi 20 gol dan sembilan asis dalam 43 pertandingan musim ini.

Lucunya, Meski mengakui Ronaldo adalah idolanya, Hojlund secara mengejutkan justru memilih Wayne Rooney. Kali ini dalam kapasitas sebagai rekan penyerang impian. Rooney merasakan 559 penampilan selama berkostum Manchester United, dengan koleksi 253 gol dan 143 asis.

Sumber : Sportskeeda

4 dari 4 halaman

MU Tak Bisa Naik Lagi?

Berita Terkait