Bola.com, Jakarta - Terjawab sudah lawan Timnas Indonesia U-23 di semifinal Piala Asia U-23 2024. Uzbekistan U-23 menjadi lawan Rizky Ridho dkk. setelah menang 2-0 atas juara bertahan Arab Saudi dalam laga perempat final yang digelar di Khalifa International Stadium, Al Rayyan, Jumat (26/4/2024) malam WIB.
Sebagai juara bertahan, Arab Saudi memulai pertandingan ini dengan cukup percaya diri. Beberapa kali tim auhan Saad Al Shehri ini memberi ancaman serius kepada lini pertahanan Uzbekistan, yang sayangnya sulit untuk dikonversi menjadi gol.
Uzbekistan akhirnya berhasil membuka keunggulan pada masa injury time babak pertama. Tepatnya pada menit 45'+3, Husain Norchayev berhasil menjebol gawang Arab Saudi.
Mendapat umpan terobosan dari Abbosbek Fayzullayev di tengah pengawalan ketat lini pertahanan Arab Saudi, Norchayev lolos dan mendapatkan bola tepat di depan kiper Arab Saudi, Mohammed Al Absi. Sedikit mengecoh sang penjaga gawang, Norchayev mengoyak jala gawang juara bertahan Piala Asia U-23 itu.
Hingga babak pertama pertandingan perempat final Piala Asia U-23 2024 ini berakhir, tak ada tambahan gol yang tercipta. Uzbekistan memimpin 1-0 dalam sisa 45 menit pertandingan lagi.
Kartu Merah untuk Arab Saudi, Uzbekistan Gandakan Keunggulan
Pertandingan makin intens pada babak kedua. Arab Saudi yang tertinggal berusaha untuk memberikan tekanan. Namun, Uzbekistan juga berusaha untuk bisa memanfaatkan serangan balik cepat untuk membuat peluang.
Namun, pada menit ke-70 Arab Saudi harus rela hanya bermain dengan 10 pemain. Aiman Yahya, yang sudah terkena kartu kuning pada babak pertama, melakukan pelanggaran mengangkat kaki terlalu tinggi dan mengenai kepala pemain lawan.
Wasit pun menarik kartu kuning kedua dan kartu merah untuk striker Arab Saudi tersebut.
Bermain dengan 10 pemain dalam situasi tertinggal tentu membuat Arab Saudi mulai kehilangan tekanan. Unggul jumlah pemain membuat Uzbekistan mulai leluasa untuk membuat serangan-serangan dalam jumlah yang lebih intens.
Hasilnya didapatkan pada menit ke-83. Uzbekistan menambah keunggulan menjadi 2-0 lewat tandukan Umarali Rahmonaliyev.
Berawal dari sepakan Abdurrauf Boriyev dari luar kotak penalti yang dihadang Mohammed Al Absi, bola rebound langsung disambar oleh Rahmonaliyev dengan kepalanya dan menjadi gol kedua Uzbekistan.
Hingga tambahan 16 menit pada masa injury time, tak ada gol tambahan tercipta. Uzbekistan menang 2-0 atas Arab Saudi dan akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 di semifinal Piala Asia U-23 2024 yang digelar di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Senin (29/4/2024)
Susunan Pemain
- Uzbekistan U-23 (4-2-3-1): Abduvohid Ne'matov; Muhammad Qodir Khamraliyev, Abdulkodir Khusanov, Alibek Doronov, Ibrokhimhalil Yoldoshev; Abdurauf Boriyev, Diyor Kholmatov; Ruslanbek Jiyanov, Jasur Jaloliddinov, Abbosbek Fayzullayev; Husain Norchayev
- Pelatih: Timur Kapadze
- Arab Saudi U-23 (4-4-2): Mohammed Al Absi; Mohammed Abu Al Shamat, Meshal Sibyani, Rayan Hamed, Zakaria Hawsawi; Haitham Asiri, Faisal Al Ghamdi, Eid Al Muwallad, Ahmed Al Ghamdi; Aiman Yahya, Abdullah Radif
- Pelatih: Saad Al Shehri