Foto: Melihat Aksi Brutal Andre Onana yang Jadi Biang Kegagalan MU Raih Poin Penuh atas Burnley di Liga Inggris

oleh Hendriyan diperbarui 28 Apr 2024, 10:17 WIB
Manchester United gagal meraih kemenangan pada laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 usai ditahan imbang tamunya, tim peringkat ke-19, Burnley di Old Trafford, Manchester, Sabtu (27/4/2024). Sempat unggul lewat gol Antony pada menit ke-79, MU harus kebobolan lewat gol penalti Zeki Amdouni hanya tiga menit sebelum waktu normal berakhir. Kiper MU, Andre Onana menjadi biang timnya dihukum tendangan penalti setelah melakukan pelanggaran keras terhadap sang pencetak gol dengan meninju sang pemain saat terjadi kemelut di muka gawang. (AP Photo/Rui Vieira)
Gelandang Manchester United, Antony berusaha mencetak gol ke gawang Burnley yang dijaga Arijanet Muric pada laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (27/4/2024). (AP Photo/Rui Vieira)
Para pemain Manchester United berusaha memblok eksekusi tendangan bebas striker Burnley, Jacob Bruun Larsen pada laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (27/4/2024). (AP Photo/Rui Vieira)
Reaksi tak puas kiper Manchester United, Andre Onana terhadap rekan-rekannya saat menghadapi Burnley pada laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (27/4/2024). (AP Photo/Rui Vieira)
Selebrasi gelandang Manchester United, Antony (tengah) setelah mencetak gol ke gawang Burnley pada laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (27/4/2024). (AP Photo/Rui Vieira)
Kiper Manchester United, Andre Onana berusaha menghalau bola dari ancaman pemain Burnley, Zeki Amdouni (tengah) yang berujung pelanggaran yang diganjar tendangan penalti pada laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (27/4/2024). (AP Photo/Rui Vieira)
Wasit John Brooks memeriksa rekaman VAR atas pelanggaran kiper Manchester United, Andre Onana terhadap striker Burnley, Zeki Amdouni sebelum menghadiahkan tendangan penalti pada laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (27/4/2024). (AP Photo/Rui Vieira)
Striker Burnley, Zeki Amdouni mencetak gol penyeimbang 1-1 ke gawang Manchester United melalui eksekusi penalti pada laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (27/4/2024). (PA via AP Photo/Ian Hodgson)
Selebrasi striker Burnley, Zeki Amdouni setelah mencetak gol penyeimbang 1-1 ke gawang Manchester United melalui eksekusi penalti pada laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (27/4/2024). (PA via AP Photo/Ian Hodgson)
Selebrasi pelatih Burnley, Vincent Kompany merayakan hasil imbang 1-1 menghadapi Manchester United setelah berakhirnya laga pekan ke-35 Premier League 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (27/4/2024). (AP Photo/Rui Vieira)