BRI Liga 1: Pelatih PSIS Punya Resep Tumbangkan Persija, Pemain Optimistis Lolos ke Championship Series

oleh Radifa Arsa diperbarui 29 Apr 2024, 18:30 WIB
Para pemain PSIS Semarang merayakan gol yang dicetak oleh Paulo Gali Freitas ke gawang Dewa United pada laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin (14/8/2023). PSIS Semarang menang telak 4-1 atas Dewa United. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, mengungkapkan kunci penting untuk bisa melumpuhkan perlawanan Persija Jakarta pada pertemuan pekan ke-34 kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.

Gilbert Agius sangat mewaspadai kekuatan Persija Jakarta menjelang duel yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Selasa (30/4/2024) pukul 15.00 WIB tersebut.

Advertisement

Menurut Gilbert, Mahesa Jenar mesti mewaspadai setiap potensi ancaman yang bisa dihadirkan Macan Kemayoran. Apalagi, tim lawan sulit ditaklukkan ketika sudah tampil di hadapan pendukungnya sendiri.

“Persiapan kami sama seperti setiap laga sepanjang musim ini. Kami harus menjaga fokus menghadapi laga ini. Sebab, Persija adalah lawan yang tangguh,” kata Gilbert dalam sesi konferensi pers, Senin (29/4/2024).

“Mereka diasuh pelatih yang sangat berpengalaman. Persija adalah salah satu klub terbesar di Indonesia. Jadi, memperkirakan bahwa duel ini akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kami. Kami harus memaksimalkan laga terakhir ini,” imbuhnya.

==

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Tembus 4 Besar

Selebrasi pemain PSIS Semarang, Paulo Gali Freitas setelah mencetak gol ke gawang Dewa United pada laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin (14/8/2023). PSIS Semarang menang telak 4-1 atas Dewa United. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Juru taktik asal Malta itu merasa senang dengan pencapaian PSIS musim ini. Sebab, bisa berjuang untuk menembus peringkat empat besar merupakan prestasi yang besar bagi Mahesa Jenar.

“Saya sangat senang pada beberapa laga terakhir pemain bisa terus berjuang untuk menembus peringkat empat besar agar bisa merebut tiket ke fase championship series,” katanya.

“Bagi kami, ini sudah menjadi pencapaian yang sangat besar. Saya memastikan bahwa kami akan fokus dengan performa kami sendiri. Kami tidak akan berbicara soal hasil sebelum pertandingan,” lanjutnya.

3 dari 5 halaman

Fokus Performa Sendiri

Bek PSIS Semarang, Wahyu Prasetyo, bersama rekan-rekannya usai duel melawan Persija Jakarta pada pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022, Minggu (12/9/2021). (Dok PSIS)

Bagi Gilbert, kunci utama untuk bisa meraih hasil terbaik pada laga ini ialah fokus dengan performa tim. Taisei Marukawa dkk harus bisa bermain seperti biasanya. Jika mampu bermain baik, hasilnya juga bisa baik.

“Jadi untuk laga ini juga sama. Kami harus fokus dengan performa kami sendiri di atas lapangan. Jika kami bisa menampilkan performa terbaik, kami mungkin bisa mendapatkan hasil yang bagus,” ujarnya.

“Oleh karena itu, laga ini juga tak berbeda dengan sebelumnya. Kami harus fokus dengan permainan kami sendiri. Tampil dengan gaya kami yang tidak takut untuk bermain sepak bola dari kiper dan juga bek,” imbuhnya.

4 dari 5 halaman

Incar 3 Poin

Liga 1 - Ilustrasi Logo PSIS Semarang BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Sementara itu, bek asing PSIS, Lucas Gama, memastikan bahwa timnya siap berjuang habis-habisan untuk meraih poin penuh. Sebab, ini menjadi syarat mutlak bagi Mahesa Jenar jika ingin menembus babak championship series BRI Liga 1 2023/2024.

“Ini akan menjadi salah satu pertandingan yang penting bagi kami. Kami akan melawan salah satu klub terbesar, Persija. Tidak mudah melawan mereka saat bermain di kandangnya,” ujarnya.

“Para pemain akan memberikan yang terbaik untuk mendapatkan tiga poin. Kami berharap bisa menembus babak championship series,” bek asal Brasil itu menambahkan.

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Persaingan di Musim Ini

Berita Terkait