Selamat Datang di Negeri +62, Maarten Paes! Catatkan 3 Clean Sheets di MLS 2024, Timnas Indonesia Makin Menyala!

oleh Hery Kurniawan diperbarui 30 Apr 2024, 14:15 WIB
Maarten Paes, calon kiper naturalisasi Indonesia, tampil apik saat dimainkan FC Dallas saat melawan Inter Miami pada laga uji coba di Cotton Bowl, Dallas, Selasa (23/1/2024). (Getty Images/AFP/Carmen Mandato)

Bola.com, Jakarta - Bertambah lagi pemain keturunan Indonesia yang menjalani proses naturalisasi. Maarten Paes resmi menjalani proses sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Pengambilan sumpah itu dijalani Maarten Paes di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta, Selasa (30/4/2024) pagi WIB.

Advertisement

Maarten Paes menjadi bukan sosok sembarangan. Pemain yang bermain sebagai penjaga gawang itu saat ini memperkuat FC Dallas di Major League Soccer (MLS) 2024.

Maarten Paes pun menjadi kiper utama klub tersebut. Kiper berusia 26 tahun itu bahkan sudah mencatatkan sembilan penampilan dan tiga kali melakukan clean sheets di MLS musim ini.

Performa FC Dallas di MLS 2024 sebenarnya biasa saja. Mereka saat ini menduduki posisi ke-12 dari 14 peserta di Western Conference setelah menjalani sembilan laga.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Menunggu CAS

Maarten Paes dilantik menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). (Bola.com/Dok.Kemenkumham DKI Jakarta).

Maarten Paes masih harus menunggu untuk bisa membela Timnas Indonesia. Sebab, saat ini proses perpindahan Federasinya masih ada di Pengadilan Arbitrase Olahraga Internasional (CAS).

Sebab, Maarten Paes diketahui pernah membela Timnas Belanda U-21 pada usia 22 tahun. Aturan itu yang coba dicari celahnya oleh Paes dan pihak dari PSSI.

3 dari 3 halaman

Pesan Kakanwil Kemenkumham DKI

Jika dikabulkan CAS, Maarten Paes akan segera merampungkan proses naturalisasi dengan pengambilan sumpah menjadi WNI dan dipredikasi bisa langsung membela Timnas Indonesia dalam dua laga sisa di Kualifikasi Grup F Piala Dunia 2026 menghadapi Irak dan Filipina pada Juni 2024. (AFP/Getty Images/Carmen Mandato)

Sementara itu Kepala Kantor Wilayah, R. Andika Dwi Prasetya memberikan pesan menarik kepada sosok-sosok yang mendapatkan kewarganegaraan Indonesia, Selasa (30/4/2024), termasuk kepada Maarten Paes.

Andika berharap Paes bisa memberikan yang terbaik kepada bangsa dan negara. Dalam hal ini tentu saja kepada Timnas Indonesia.

"Saya berharap saudara memberikan yang terbaik kepada Bangsa dan Negara, ujar Andika.

 

 

Berita Terkait