Hasil BRI Liga 1: Resmi! RANS Nusantara FC Degradasi, Arema FC Selamat

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 30 Apr 2024, 17:33 WIB
Chariman Rans Nusantara FC, Raffi Ahmad memberikan pernyataan saat Grand Launching Jersey Rans Nusantara FC bersama Ronaldinho di Menara Mandiri Level 9, Sudirman, Jakarta, Jumat (24/06/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - RANS Nusantara FC harus menerima kenyataan pahit. Tim berjulukan The Phoenix itu mesti terdegradasi dari BRI Liga 1 2023/2024.

RANS Nusantara FC menyusul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC yang telah lebih dulu dipastikan turun kasta ke Liga 2 pada musim depan.

Advertisement

Dalam pekan ke-34 BRI Liga 1, RANS Nusantara FC kalah 2-3 dari PSM Makassar di Stadion Batakan, Balikpapan, pada Selasa (30/4/2024) sore WIB.

Sesudah RANS Nusantara FC takluk, maka Persita Tangerang, Arema FC, dan PSS Sleman selamat dari jeratan degradasi.

2 dari 4 halaman

4 Klub Lolos Championship Series

BRI Liga 1 - Ilustrasi Logo Championship Series_Alternatif (Bola.com/Adreanus Titus)

Pada hari dan jam yang sama, Persita untuk sementara membantai Bali United 4-2 di Indomilk Arena, Tangerang. Sementara, Arema FC bermain imbang 0-0 kontra Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan.

Sedangkan PSS, mengalahkan Persib Bandung 1-0 di Stadion Manahan, Solo. Bhayangkara FC menutup BRI Liga 1 dengan kekalahan 0-1 dari Persis Solo di Stadion PTIK, Jakarta Selatan.

BRI Liga 1 musim ini sudah usai. Selain tiga tim yang turun kasta, empat klub yang lolos ke championship series sudah ketahuan. Keempatnya adalah Borneo FC Samarinda, Bali United, dan Madura United.

3 dari 4 halaman

Hasil BRI Liga 1 2023/2024, Selasa 30 April 2024

Dewa United 2-1 Borneo FC Samarinda

Bhayangkara FC 0-1 Persis Solo

Madura United 0-0 Arema FC

Persija Jakarta 2-1 PSIS Semarang

PSM Makassar 3-2 RANS Nusantara FC

PSS Sleman 1-0 Persib Bandung

4 dari 4 halaman

Persaingan Musim Ini

Berita Terkait