Arsenal Bernafsu Buru 3 Pemain demi Berkuasa Musim Depan : Ilusi, Halu atau Bakal Jadi Nyata Nih

oleh Choki Sihotang diperbarui 03 Mei 2024, 21:10 WIB
Pemain Newcastle, Alexander Isak merayakan golnya ke gawang West Ham United pada laga lanjutan Liga Inggris 2023/2024 di London Stadium, London, Inggris, Minggu (08/10/2023) malam WIB. Sementara itu, gol kedua Isak dicetak setelah menerima umpan dari Kieran Trippier. (AP Photo/PA/Zac Goodwin)

Bola.com, Jakarta - Arsenal seolah 'ngebet' ingin terus berlari dalam percaturan Liga Inggris. Padahal, pada musim ini saja, mereka belum tentu menjadi jawara. Ancaman Manchester City masih menganga lebar, belum lagi kans Liverpool yang belum tertutup rapat.

Persaingan sengit dengan Manchester City di pekan-pekan terakhir Liga Inggris 2023/2024 tak membuat manajemen Arsenal kehilangan fokus menatap musim depan. Arsenal masih perkasa di puncak klasemen sementara, disusul Man City, yang terpaut satu angka.

Advertisement

Fans berharap tim kesayangan tak mengulangi kesalahan musim lalu. Saat itu, Arsenal tergelincir di akhir musim 2022/2023. Akibatnya, mereka harus puas finis di posisi kedua.

 

2 dari 6 halaman

Butuh Kekuatan

Pemain Newcastle, Alexander Isak merayakan gol kedua timnya ke gawang West Ham United pada laga lanjutan Liga Inggris 2023/2024 di London Stadium, London, Inggris, Minggu (08/10/2023) malam WIB. Isak berhasil mencetak dua gol pada laga tersebut. (AFP/Henry Nicholls)

Meski skuad yang ada saat ini banjir pujian, tapi bukan berarti Arsenal tak butuh suntikan darah segar. Harus diakui, Arteta butuh pilar-pilar tangguh yang kualitasnya tak kalah dari pemain inti, khususnya di lini tengah dan kedua sayap.

Kebutuhan akan sejumlah pemain anyar inilah yang kemudian membuat Arsenal gencar dikaitkan dengan tiga pemain yang berpotensi mendarat ke Emirates Stadium.

 

3 dari 6 halaman

Sosok Isak

Nama pertama yang mencuat adalah Alexander Isak. Pemain asal Swedia ini sedang memperkuat Newcastle United sejak musim panas 2022. Saat itu, harganya lumayan tinggi, yakni menembus Rp1 triliun.

Namun, sepanjang musim ini, ia telah membuktikan dirinya sebagai satu di antara penyerang paling mematikan. Total, ia sudah mengemas 19 gol dan satu asis. Selain kemampuannya dalam mencetak gol, Isak tergolong serbabisa.

Ia sanggup tajam di depan gawang lawan. Pada lain waktu, ia mengerti saat tepat membantu pertahanan. Namun kerentanan Isak terhadap cedera masih menjadi perhatian, Selama dua musim terakhir, dia sering absen.

Terlepas dari kekurangan ini, prospek mendapatkan bakat sekaliber Isak menggoda klub-klub yang membutuhkan penguatan lini serang. Isak bisa menjadi tandem Kai Harvetz, sekaligus menggantikan posisi Gabriel Jesus.

 

4 dari 6 halaman

Pesona Michael Olise

Michael Olise. Gelandang serang Crystal Palace berusia 19 tahun ini didatangkan dari Reading awal musim ini. Musim lalu ia tampil dalam 46 laga bersama Reading di semua kompetisi dan mampu mencetak 7 gol. (Foto: premierleague.com)

Michael Olise adalah satu di antara pemain sayap yang tampil konsisten di Premier League musim ini. Ia menonjol bersama Crystal Palace. Pemain berusia 22 tahun membayar pengorbanan ketika musim lalu menolak bermain di Chelsea.

Padahal, siapapun tahu, bergabung dengan tim raksas seperti Chelsea adalah impian bagi anak-anak muda. Namun, Olise bergeming, lalu bersinar dengan Palace. Sebuah keputusan tepat, karena belum tentu terang-benderang di Stamford Bridge.

Setelah naik pangkat di Reading, Olise pindah ke Crystal Palace pada tahun 2021 dengan biaya sebesar 8,3 juta pounds. Sejak kedatangannya, ia telah mengumpulkan 87 penampilan yang mengesankan untuk Palace, dengan mencetak 13 gol.

Meskipun statistik ini mungkin tidak langsung menarik perhatian, Olise memiliki kreativitas dan hebat dalam dribel bola. Di Palace, Olise terkenal sebagai bagian dari trisula maut, bersama Jean-Philippe Mateta dan Eberechi Eze.

 

5 dari 6 halaman

Kans Bruno Guimaraes

Bruno Guimaraes siap menjadi satu di antara pemain yang paling diincar di bursa transfer musim panas mendatang. Sejak datang di Newcastle United dari Lyon pada Januari 2022, gelandang ini langsung mencuat.

Dinamo asal Brasil ini menyuntikkan energi, vitalitas, dan gol ke lini tengah The Magpies. Ia juga sanggup menunjukkan kemampuan mahir dalam menghasilkan peluang bagi rekan satu timnya.

Guimaraes bisa menjalin kerja sama dengan Declan Rice di jantung lini tengah Arsenal, dan bakal menjadi kekuatan khusus. Guimaraes memiliki kombinasi kekuatan, kreativitas, dan determinasi.

Namun, mendatangkan Guimaraes dari Newcastle United merupakan tugas yang berat. Maklum, manajemen Newcastle United punya opsi klausul pelepasan 100 juta pounds.

Sumber : Sportskeeda

6 dari 6 halaman

Arsenal Tersengal-sengal di Puncak Klasemen

Berita Terkait