VIDEO: Profil Kuryu Matsuki, Gelandang Muda Jepang yang Sukses Raih Gelar Piala Asia U-23

oleh Yusuf Satria diperbarui 07 Mei 2024, 08:37 WIB

Bola.com, Jakarta Timnas U-23 Jepang mampu terbang tinggi di perhelatan Piala Asia U-23 2024 di Qatar lalu. Samurai Biru mampu menjadi juara dengan mengalahkan Uzbekistan di final dengan skor 1-0.

Gelandang Timnas U-23 Jepang, Kuryu Matsuki, punya peran penting dalam usaha Jepang meraihgelar kedua mereka di Piala Asia U-23 ini.Matsuki bermain di setiap laga yang dilalui Jepang dengan total bermain 321 menit dalam enam laga, serta mencetak satu gol.

Advertisement

Matsuki memang menjadi salah satu sinar paling terang untuk masa depan sepak bola Negeri Sakura.Salah satu buktinya, gelandang box-to-box ini terpilih jadi Pemain Muda Terbaik Asia tahun 2022 lalu versi AFC.

Matsuki menimba ilmu di SMA Aomori Yamada, salah satu SMA dengan klub sepak bola terkuat di Jepang, sebelum bergabung dengan F.C. Tokyo, ia jadi juara kompetisi antar-SMA se-Jepang pada 2021, kompetisi paling prestisius di Negeri Sakuradi level SMA, mencetak gol di semifinal dan final.

Bersama F.C.Tokyo, pemain 20 tahun ini total sudah bermain 60 kali di J1 League sejak debut pada 2022 lalu, mencatat tiga gol dan enam assist.