Ribuan Bobotoh Hadir di Stadion, Suntik Motivasi untuk Persib Jelang Berlaga di Championship Series BRI Liga 1

oleh Erwin Snaz diperbarui 10 Mei 2024, 12:15 WIB
Pemain Persib Bandung berbaris menghadap ribuan bobotoh yang hadir di Stadion Persib, Jumat (10/5/2024). Bobotoh memberikan dukungan ketika para pemain kesayangannya berlatih jelang berlaga di Championship Series BRI Liga 1 2023/2024. (Bola.com/Erwin Snaz)

Bola.com, Bandung - Ribuan Bobotoh memadati Stadion Persib, Jumat (10/5/2024), saat Persib Bandung menjalani sesi latihan untuk persiapan menghadapi Bali United dalam laga Championship Series BRI Liga 1 2023/2024, Selasa (15/5/2024) malam.

Kehadiran ribuan Bobotoh itu untuk memberikan motivasi kepada semua pemain Persib Bandung yang akan melakoni Championship Series BRI Liga 1. Sambil menyalakan flare, para Bobotoh juga meminta Persib untuk lebih fokus agar bisa meraih juara.

Advertisement

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sangat mengapresiasi dukungan yang diperlihatkan ribuan Bobotoh tersebut. Itu menurutnya akan menambah motivasi bagi pasukannya saat pertandingan nanti.

"Saya selalu merasa bagus dengan dukungan seperti ini. Seperti yang pernah saya katakan, kami sudah mencapai target pertama berada di posisi empat besar. Kini kami bermain untuk Championship Series," ujar Bojan Hodak.

"Dan tentunya kami ingin mencoba berusaha untuk menang, mendapat hasil positif, dan melaju hingga final," lanjut pelatih Persib Bandung itu.

2 dari 4 halaman

Bukti Kecintaan Terhadap Persib

Persib Bandung - Pemain Kunci David da Silva, Marc Klok (Bola.com/Adreanus Titus)

Hal senada diungkapkan Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar. Menurutnya, kehadiran ribuan Bobotoh dalam sesi latihan Maung Bandung itu menunjukkan Bobotoh sangat cinta Persib dan berharap juara tahun ini.

"Ini bagus, para bobotoh menunjukkan kecintaanya kepada Persib supaya jadi juara. Mereka memberikan motivasi kepada Persib, kepada semua pemain, dan tim pelatih juga mengucapkan terima kasih," ucap Umuh Muchtar.

3 dari 4 halaman

Bakal Ada Bonus

Persib Bandung sukses mengkudeta Persija Jakarta dari peringkat kedua klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 setelah pada laga pekan ke-25 mampu menjinakkan perlawanan RANS Nusantara FC dengan skor 3-1 di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (19/2/2023) sore WIB. Tiga gol Maung Bandung dicetak masing-masing satu gol dari David Da Silva dan Ciro Alves ditambah satu gol bunuh diri pemain RANS, Finky Pasamba. Sementara satu-satunya gol RANS Nusantara FC ke gawang Persib dicetak Yanis Mbombo Lokwa. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Pada kesempatan itu, pendiri PT PBB ini juga mengaku memberikan motivasi kepada semua pemain Persib Bandung agar lebih semangat dalam menatap Championship Series BRI Liga 1 2023/2024.

"Saya tetap memberikan motivasi kepada mereka. Kemarin saya juga kasih bonus dan saya katakan kalau bisa juara tahun ini atau runner-up, saya akan kasih bonus lebih besar lagi, lebih besar dari biasanya," tegas Umuh.

4 dari 4 halaman

Persaingan di BRI Liga 1

Berita Terkait