Liga Inggris: Rivaldo Blak-blakan, Sebut Keputusan Casemiro Pindah ke MU adalah Blunder Fatal

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 11 Mei 2024, 15:30 WIB
Gelandang Manchester United, Casemiro saat menghadapi Chelsea pada laga pekan ke-31 Premier League 2023/2024 di Stamford Bridge, London, Kamis (4/4/2024). (AP Photo/Kin Cheung)

Bola.com, Jakarta - Casemiro saat ini mengalami kesulitan di Manchester United. Legenda sepak bola Brasil Rivaldo meyakini kalau Casemiro telah melakukan kesalahan besar dengan pindah ke Setan Merah.

Casemiro bergabung dengan Manchester United dari Real Madrid pada musim panas 2022. Dia pindah ke Old Trafford setelah meraih banyak kesuksesan di Santiago Bernabeu.

Advertisement

Pada musim pertamanya, Casemiro mampu menunjukkan performa yang apik di lini tengah Manchester United. Namun, nasibnya berubah drastis setelah memasuki musim keduanya.

Di musim 2023/2024 ini, Casemiro mendapatkan banyak kritikan. Ini disebabkan performa sang gelandang bisa dikatakan turun drastis pada musim ini.

2 dari 4 halaman

Salah Pindah ke MU

Pemain Manchester United, Casemiro melakukan selebrasi setelah mencetak gol penentu kemenangan timnya ke gawang Nottingham Forest pada laga putaran kelima Piala FA 2023/2024 di The City Ground, Nottingham, Inggris, Kamis (29/02/2024) WIB. (AFP/Oli Scarff)

Rivaldo turut memberikan komentarnya terkait kesulitan yang dialami Casemiro di Manchester United. Menurutnya, Casemiro telah melakukan kesalahan dengan pindah ke Old Trafford.

"Casemiro adalah orang yang hebat, teman saya dan seseorang yang bermain dengan saya ketika saya masih di Sao Paulo," kata Rivaldo kepada Betfair.

"Dia memiliki karier yang luar biasa di Real Madrid. Menurut pendapat saya, keputusannya meninggalkan Real Madrid ke Manchester United adalah keputusan yang salah.

"Saya pikir dia menjalani kisah indah di Real Madrid, tapi tentu saja, sisi finansial membantu keputusannya."

3 dari 4 halaman

MU Lagi Bapuk

Pemain Manchester United, Casemiro melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya setelah mencetak gol ke gawang Crystal Palace pada laga putaran ketiga Carabao Cup 2023/2024 di Old Trafford, Manchester, Inggris, Rabu (27/09/2023). Casemiro juga mencatatkan statistik apik dengan membuat akurasi umpan hingga 88 persen, mengirim satu operan kunci, 10 umpan panjang akurat, dan menciptakan satu peluang emas. Tak hanya itu, pria 31 tahun itu juga solid dalam bertahan dengan membuat dua kali melakukan tekel, tiga kali intersep, dan tiga kali memenangi duel. (AP Photo/Dave Thompson)

Rivaldo melihat Manchester United saat ini tengah berada dalam periode yang buruk. Karena itu, dia menganggap Casemiro tidak bisa disalahkan sepenuhnya kalau kesulitan menunjukkan performa terbaiknya.

"Manchester United berada dalam momen yang buruk, dengan banyaknya pemain yang cedera," lanjutnya.

"Casemiro adalah pemain lini tengah, bukan striker atau bek, jadi orang-orang mengkritiknya karena bermain di luar posisinya, tapi menurut saya, dia tidak bisa disalahkan sama sekali, karena Manchester United sedang kesulitan secara besar-besaran."

Sumber: Betfair

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, 11/6/2024)

4 dari 4 halaman

Posisi MU di Liga Inggris 2023/2024

Berita Terkait