Bangganya PSSI, Timnas Indonesia U-23 Nyaris Tembus Olimpiade 2024 di Era Sepak Bola Serba Modern

oleh Hery Kurniawan diperbarui 11 Mei 2024, 18:00 WIB
Arya Sinulingga (tengah), dalam Diskusi Refleksi 94 Tahun PSSI di GBK Arena, Jakarta, Sabtu (11/5/2024). (Bola.com/Syahkist Afi Daib)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 tinggal selangkah lagi bisa berlaga di Olimpiade 2024 Paris. Skuad Garuda Muda terhenti di babak play-off.

Laju Timnas Indonesia U-23 dihentikan oleh Timnas Guinea U-23. Tim asuhan Shin Tae-yong kalah 0-1 dari Timnas Guinea U-23 dalam laga yang digelar di Paris, Prancis, Kamis (9/5/2024).

Advertisement

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga bangga betul dengan pencapaian Timnas Indonesia U-23. Apalagi pencapaian itu dicapai di era sepak bola modern.

"Saya rasa faktanya sudah tidak bisa dipungkiri lagi memang bagus banget. Ini zamannya sepak bola modern, seluruh kompetisi sudah tertata kemudian teknologi, sport science sudah masuk juga," kata Arya Sinulingga dalam acara Diskusi Refleksi 94 Tahun PSSI di GBK Arena, Jakarta, Sabtu (11/5/2024).

2 dari 3 halaman

Kondisi Berbeda

Winger Timnas Indonesia U-23, Witan Sulaeman, berjuang sekuat tenaga saat bersua Timnas Guinea U-23 pada laga playoff Olimpiade 2024 Paris di INF Clairefontaine, Clairefontaine-en-Yvelines, Prancis, Kamis (9/5/2024) malam WIB. Sayangnya, Tim Garuda Muda menyerah 0-1 dari Guinea. (AFP/Miguel Medina)

Timnas Indonesia memiliki kondisi serupa pada 1975. Saat itu Tim Merah Putih hampir lolos ke Olimpiade 1976 Montreal.

Namun, saat itu Timnas Indonesia gagal di fase penting. Anjas Asmara dan kawan-kawan pun gagal berangkat ke Montreal, Kanada.

"Di tahun 1970-an mungkin belum seperti sekarang perkembangan persaingannya. Ini beda banget sudah. Sekarang kompetisi modern dan lain-lain. Kita bisa masuk di posisi itu," jelas Arya Sinulingga.

3 dari 3 halaman

Semakin bagus

Hasil fantastis ditorehkan Timnas Indonesia U-23 di ajang Piala Asia U-23 2024. Berstatus tim debutan, Garuda Muda sukses melaju ke perempatfinal setelah pada laga pamungkas Grup A di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Minggu (21/4/2024) menghancurkan Yordania U-23 dengan kemenangan 4-1. Empat gol kemenangan anak asuh Shin Tae-yong dicetak oleh Marselino Ferdinan (23' dan 70'), Witan Sulaeman (40) dan Komang Teguh (86'). Satu-satunya gol Yordania U-23 tercipta akibat gol bunuh diri Justin Hubner (79'). (AFP/Karim Jaafar)

Lebih lanjut, Arya Sinulingga cukup percaya diri dengan masa depan Timnas Indonesia. Banyak pemain skuad Garuda yang saat ini masih sangat muda.

Bahkan, Timnas Indonesia menjadi tim dengan rataan usia termuda di Piala Asia 2023, Januari lalu. Mereka masih bisa terus berkembang di masa depan.

"Mereka sekarang belum ada di masa matang untuk usia pemain. Jadi masih ada ruang besar untuk makin matang dan bagus. Saya yakin di tahun-tahun mendatang makin menggila," tandasnya. 

Berita Terkait