Panggilan untuk Paes, Verdonk, Raven..Shin Tae-yong Menanti Kalian untuk Duel Timnas Indonesia Vs Irak

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 15 Mei 2024, 13:45 WIB
Maarten Paes, 25 tahun, yang berposisi sebagai kiper saat ini tengah membela FC Dallas di Liga Amerika Serikat (MLS). (AFP/Getty Images/Carmen Mandato)

Bola.com, Jakarta Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berharap tiga pemain keturunan dapat bermain dalam lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Ketiganya adalah Maarten Paes, Calvin Verdonk, dan Jens Raven. Khusus nama pertama, proses naturalisasinya telah selesai sejak menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada April 2024.

Advertisement

Namun, Maarten Paes masih belum bisa memperkuat Timnas Indonesia. Sebab, kiper FC Dallas di Major League Soccer (MLS) itu harus melewati satu tahapan lagi yang diduga adalah banding ke Pengadilan Arbitrasi Olahraga (CAS).

Sementara, Calvin Verdonk dan Jens Raven masih dalam proses naturalisasi. Ketua PSSI, Erick Thohir, menargetkan keduanya bisa diambil sumpah Warga Negara Indonesia (WNI) pada akhir bulan ini.

2 dari 5 halaman

Minta Doa

Pemain timnas Indonesia merayakan gol saat berlaga melawan Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 digelar di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024). (Foto: Dok PSSI)

Timnas Indonesia bakal menjamu Timnas Irak pada 6 Juni 2024 dan Timnas Filipina pada lima hari berselang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.

"Mohon doanya dari fans sepak bola Indonesia agar ketiganya bisa bermain dengan Timnas Indonesia pada Juni 2024," ujar Shin Tae-yong.

"Saya tidak bisa memberikan jawaban pasti karena harus hati-hati terkait Maarten Paes. Memang dia sudah sumpah, tapi harus dilihat bagaimana situasinya pada akhir Mei 2024," ungkap Shun Tae-yong.

3 dari 5 halaman

Satu Kemenangan

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes menguasai bola saat menghadapi Vietnam pada laga Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan tujuh poin dari tiga partai. Tim berjulukan Skuad Garuda tertinggal lima angka dari Irak di posisi pertama.

Armada Shin Tae-yong itu unggul empat angka dari Timnas Vietnam di ranking keempat dan enam poin dari Filipina yang terbenam di dasar klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia tinggal membutuhkan satu kemenangan demi mengunci tempat ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama 17 negara lainnya.

4 dari 5 halaman

Rute ke Piala Dunia

Nantinya, 18 negara dari putaran kedua akan dibagi ke tiga grup di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Masing-masing grup berisikan enam peserta. Juara dan runner-up grup berhak melaju ke putaran final di Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat pada 2026.

Sementara, peringkat ketiga dan keempat dari tiga grup bakal masuk putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Enam tim akan disebar ke dua grup. Masing-masing juara grup akan lolos ke Piala Dunia 2026.

5 dari 5 halaman

Jalan Masih Panjang

Negara peringkat kedua di dua grup itu bakal berhadapan di putaran kelima Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pemenangnya akan berkancah di play-off antar-konfederasi Piala Dunia 2026.

Play-off antar-konfederasi Piala Dunia 2026 bakal diikuti enam tim meliputi dua dari CONCACAF, satu dari Asia, Afrika, Amerika Selatan, dan Oceania untuk memperebutkan dua tiket ke putaran final.

 

Berita Terkait