Como 1907 Belum Kepikiran Rekrut Pemain Timnas Indonesia: Sabar, Kami Butuh untuk Mantap Dulu di Serie A

oleh Choki Sihotang diperbarui 15 Mei 2024, 15:02 WIB
Como 1907 - Ilustrasi Logo Como 1907 (Bola.com/Rosa Anggraeni)

Bola.com, Jakarta - Perwakilan Grup Djarum di Como 1907, Mirwan Suwarso, menyatakan pihaknya belum menjadikan pemain Timnas Indonesia dan naturalisasi sebagai opsi.

"Kami ingin merekrut pemain berdasarkan ide untuk meningkatkan kualitas yang saat ini kami miliki agar dapat bertahan di Serie A. Sayangnya, opsi pemain Indonesia saat ini belum dapat membantu kami di sana, dan merekrut pemain muda Indonesia di usia berapa pun akan mengurangi jumlah pemain yang dapat kami rekrut dari negara non-UE," kata Mirwan Suwarso kepada Bola.com.

Advertisement

Meski begitu, asa pemain timnas dan naturalasi tak serta tertutup. Dengan kata lain, ke depannya, bukan tak mungkin Como 1907 akan merekrut pemain Indonesia.

"Mungkin setelah kami lebih mantap di Serie A, kami bisa melihat opsi pengembangan. Sebaliknya, saya percaya manajemen sedang melihat untuk membawa pemain wanita untuk memperkuat program wanita kami dan pelatih Indonesia untuk belajar dari apa yang kami lakukan di sini," kata Mirwan Suwarso.

Como 1907 mulai musim 2024/2025 akan kemmbali bermain di Serie A setelah 21 tahun lamanya menanti. Mereka terakhir kali unjuk aksi di kasta tertinggi Italia pada musim 2002/2003.

2 dari 4 halaman

Promosi

Kolase - Foto Como 1907 Promosi ke Serie A (Bola.com/Adreanus Titus/Foto:Dok Como 1907)

Tim berjulukan I Lariani memastikan diri promosi ke Serie A usai bermain imbang 1-1 kontra Cosenza di Stadio Giuseppe Sinigaglia, Sabtu (11/5/2024).

Hasil tersebut sudah cukup bagi tim besutan Cesc Fabregas untuk mengamankan satu tempat di Serie A musim depan dengan torehan 73 poin atau tertinggal tiga angka dari Parma selaku jawara Serie B 2023/2024.

Sukses Como 1907 tentunya juga menjadi kabar gembira bagi rakyat Indonesia, mengingat saham tim yang bermarkas di kota Como, Lombardia, Italia, itu milik perusahaan asal Indonesia, Grup Djarum.

3 dari 4 halaman

Kebutuhan Tim

Cesc Fabregas saat menjadi pelatih di Como. (X/Cesc Fabregas)

Pada 2019, saat bermain di Serie B, nasib Como 1907 mulai membaik takala perusahaan Indonesia, SENT Entertainment, perusahaan milik Grup Djarum pimpinan Michael Hartono and Robert Budi Hartono, menguasai saham.

Pelan namun pasti, Como 1907 mampu bangkit dari keterpurukan dan kini bersiap bikin kejutan selanjutnya di kasta tertinggi.

Sejumlah pihak berharap, Como 1907 bisa memberi kesempatan kepada pemain Indonesia, termasuk kepada pemain naturalisi yang saat ini menghiasi timnas besutan Shin Tae-yong.

Namun, tentunya semua itu terserang yang punya klub dan kebutuhan tim.

4 dari 4 halaman

Bersaing

Como 1907 Promosi ke Serie B.

Menapaki Serie A yang dihuni tim-tim sangar macam Juventus, Inter Milan, AC Milan, dan Napoli jelas tak mudah. Yang pasti, menurut penggasa Garuda Select itu, Como 1907 bisa bersaing.

"Ya, jangan sampai bulan-bulanan. Harus bisa bersaing," kata Mirwan Suwarso.

Untuk bisa bersaing, imbuh Mirwan Suwarso, pihaknya tak terlalu terburu-buru untuk merekrut sejumlah pemain bintang.

"Strateginya bukan ngambil yang sudah punya nama, tapi yang punya kemampuan untuk meningkatkan kualitas yandg ada sekarang dan bisa bersaing di serie A," ujar Mirwan Suwarso.

 

Berita Terkait