Benarkah PSSI dalam Kondisi Tertekan untuk Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong? Ini Jawaban Erick Thohir

oleh Hery Kurniawan diperbarui 17 Mei 2024, 22:59 WIB
Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kanan) bertemu dengan Duta Piala Dunia U-17 2023, Radja Nainggolan didampingi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir saat menyaksikan laga antara Timnas Indonesia U-17 menghadapi Timnas U-17 Ekuador pada laga pertama Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sudah menjalin kesepakatan verbal dengan PSSI. Pelatih asal Korea Selatan itu akan segera menandatangani kontrak berdurasi hingga 2027.

Ketua umum PSSI, Erick Thohir memberikan penjelasan mengenai rencana perpanjangan kontrak itu.  Erick menampik perpanjangan kontrak yang akan diterima Shin Tae-yong karena tekanan publik.

Advertisement

Erick Thohir merasa, Shin Tae-yong memang layak mendapatkan perpanjangan kontrak. Sebab, eks gelandang Timnas Korea Selatan itu melampaui target yang diberikan oleh PSSI.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Sementara Timnas Indonesia U-23 yang juga ditangani Shin sukses melaju hingga play-off Olimpiade 2024 Paris.

"Saya orang yang profesional, saya melakukan semua dengan profesional. Saya kasih target-target dia melampaui ya kita harus lakukan kontrak itu," ujar Erick Thohir di ROSI, Kompas TV belum lama ini.

 

2 dari 3 halaman

Berani

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong melakukan protes keras kepada wasit dalam laga melawan Thailand di ajang Piala AFF 2022, Kamis (29/12/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Erick Thohir menyebut Shin Tae-yong cukup konsisten selama menukangi Timnas Indonesia. Prestasi Skuad Garuda pun meningkat dari waktu ke waktu.

"Shin cukup konsisten dengan hasil-hasilnya," kata Erick.

Ada satu hal dari Shin Tae-yong yang disukai Erick Thohir. Pelatih berusia 54 tahun itu berani terhadap tantangan yang berat.

"Dia itu ada sisi berani fight-nya, itu yang saya suka," jelas Erick.  

3 dari 3 halaman

Dukungan Maksimal

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (tengah) berbincang dengan wasit yang akan memimpin laga Grup A Piala AFF 2022 antara Timnas Indonesia melawan Timnas Thailand pada sesi latihan resmi yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (28/12/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Lebih lanjut, Erick Thohir menegaskan PSSI akan terus memberikan dukungan maksimal terhadap Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia.

Termasuk dengan terus melakukan pencarian pemain keturunan Indonesia yang ada di luar negeri. Jika memenuhi kriteria, pemain itu akan dinaturalisasi.

"Semua jalan harus ditempuh untuk hasil yang maksimal," tegasnya.

Sumber: ROSI Kompas TV  

Berita Terkait