4 Bintang Liga Inggris Terbuang dari Timnas Brasil untuk Copa America 2024: Faktor Uzur dan Kalah Saing

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 21 Mei 2024, 08:45 WIB
Gelandang Brasil, Casemiro, berebut bola dengan striker Peru, Paolo Guerrero, pada laga final Copa America 2019 di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Minggu (7/7). Brasil menang 3-1 atas Peru. (AFP/Carl De Souza)

Bola.com, Jakarta Ederson dan Casemiro, duo pemain yang bermain masing-masing untuk klub di Manchester dicoret dari Timnas Brasil yang akan tampil di Copa America 2024.

Ederson yang bermain untuk Man City mengalami cedera pada rongga matanya dan akan absen selama beberapa waktu. Pelatih Beazil Dorival Junior mengganti kiper utamanya itu dengan memasukkan nama pemain Sao Paulo, Rafael.

Advertisement

Selain Rafael, timnas Brasil telah memiliki dua kiper lainnya yang tak kalah kualitasnya. Dua kiper itu adalah kiper Liverpool Alisson dan Bento dari Athletico Paranaense.

Pelatih Brasil itu juga menambahkan tiga pemain ke skuadnya. Bek Juventus Bremer, gelandang Atalanta Ederson, dan penyerang Porto, Pepe masuk.

Ederson bukanlah satu-satunya bintang Liga Inggris yang akan absen di Copa America.

2 dari 3 halaman

Bintang yang Terbuang

Reaksi kecewa striker Timnas Brasil, Richarlison setelah gagal memanfaatkan peluang di depan gawang Bolivia pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol di Mangueirao Stadium, Belem, Brasil, Sabtu (9/9/2023) pagi WIB. (AP Photo/Bruna Prado)

Beberapa bintang liga Inggris lain yang tidak masuk ke skuad timnas Brasil adalah gelandang Manchester United, Casemiro, penyerang Tottenham Richarlison dan striker Arsenal, Gabriel Jesus.

Skuad Brasil untuk Copa Amerika didominasi pemain dari La Liga. Trio Real Madrid, Eder Militao, Vinicius Jr dan Rodrygo masuk ke dalam Skuad Brasil. Selain itu, pemain sayap Girona Savio, juga masuk dalam skuad setelah menjalani musim yang impressive di La Liga.

Posisi ujung tombak timnas Brasil akan diisi oleh striker Porto Evanilson yang mencetak 23 gol musim ini. Menarik untuk disimak skuad Brasil yang diisi muka-muka baru pada turnamen Copa America itu.

3 dari 3 halaman

26 Pemain

Konfederasi sepak bola Amerika Selatan, Conmebol memutuskan untuk memperbolehkan penambahan skuad sebanyak 26 pemain bukan 23 pemain seperti edisi-edisi sebelumnya.

Beberapa tim, termasuk juara dunia Argentina telah meminta penambahan pemain tersebut.

Turnamen Copa America tersebut akan dimulai 20 Juni di Amerika Serikat. Pertandingan pertama akan mempertemukan Brasil menghadapi Kosta Rika. (Muhammad Cyril Setiawan)

Sumber: Independent

Berita Terkait