Bola.com, Turin - Thiago Motta semakin kuat untuk mengisi jabatan pelatih kepala yang baru di Juventus. Ia akan mengisi kekosongan pelatih yang baru saja ditinggalkan Massimiliano Allegri.
Posisi pelatih Juventus sedang lowong pascaperpisahan mereka dengan Allegri. Manajemen Bianconeri memecat Allegri hanya sehari setelah mereka memenangkan trofi Coppa Italia 2023/2024 melawan Atalanta.
Thiago Motta sudah lama dikaitkan dengan Juventus. Mantan pemain Inter Milan itu berhasil membawa Bologna lolos ke Liga Champions musim depan, dan dianggap akan membawa era baru bagi Si Nyonya Tua.
Selangkah Lagi
Informasi itu disampaikan oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano. Seperti biasa dalam akun Instagram pribadinya, orang Italia itu mengklaim Motta hanya tinggal selangkah lagi menjadi nahkoda Bianconeri.
"Juventus mendekati kesepakatan untuk menunjuk Thiago Motta sebagai pelatih baru," tulis Fabrizio Romano.
"Kesepakatan tersebut sudah dekat dan kini memasuki tahap akhir setelah Juventus mengerjakannya selama lebih dari enam bulan."
Dikontrak 3 Tahun
Romano membocorkan durasi kontrak yang akan didapat Thiago Motta. Yaitu akan bekerja di Allianz Stadium hingga 2027 dengan bayaran menggiutkan.
"Thiago Motta akan menerima proposal Juve, dia harus memberi tahu Bologna dalam 24/48 jam agar dapat segera melanjutkan proses kesepakatan," lanjut laporan dari Romano.
"Kontrak akan berlaku selama tiga tahun seperti yang dilaporkan minggu lalu. Jadi ia akan bekerja di Turin hingga Juni 2027 dengan nilai kurang dari Rp87 miliar per musim."
Sumber: Fabrizio Romano
Baca Juga