Daftar Lengkap Klub Inggris, Spanyol, dan Italia yang Berlaga di Kompetisi Eropa Musim Depan: Banyak Nama Baru!

oleh Hery Kurniawan diperbarui 27 Mei 2024, 10:30 WIB
Gelandang Girona, Savio Moreira (tengah) melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua timnya saat pertandingan sepak bola Liga Spanyol melawan Rayo Vallecano de Madrid di Stadion Montilivi, Girona, 26 Februari 2024. (LLUIS GENE/AFP)

Bola.com, Jakarta - Banyak liga di Eropa sudah menyelesaikan musim kompetisi. Juara-juara pun sudah diketahui dari liga-liga tersebut.

Misalnya yang terjadi di Serie A. Inter Milan mampu menjadi juara di musim 2023/2024. Mereka unggul jauh dari para pesaing di bawah.

Advertisement

Serie A musim 2023/2024 memang menarik. Mereka memiliki koefisien klub tertinggi dibandingkan liga lain di Eropa.

Hal itu membuat Serie A memiliki lima wakil di Liga Champions musim depan. Inter Milan, AC Milan, Juventus , Bologna, dan Atalanta.

Format Liga Champions mulai musim 2024/2024 memang mengalami perubahan. Ada penambahan jumlah tim dari 32 menuju 36 pada kompetisi tersebut.

2 dari 5 halaman

Nama-Nama Baru

Tim berjuluk I Rossoblu itu dipastikan akan mendampingi Inter Milan, AC Milan, dan Juventus dalam ajang tersebut. (Michele Nucci/LaPresse via AP)

Ada beberapa nama baru di Liga Champions musim depan. Sebut saja seperti Aston Villa, Bologna, dan Girona.

Bologna dan Aston Villa memang bukan nama yang benar-benar baru di Liga Champions. Bahkan, Villa pernah menjadi juara. Namun, itu terjadi sudah sangat lama.

Sementara Girona akan menjalani musim debut di ajang Liga Champions. Mereka tampil hebat di La Liga 2023/2024 dengan mengunci posisi ketiga.

3 dari 5 halaman

Serie A

Pemain Inter Milan, Marcus Thuram, merayakan gelar juara Serie A bersama sang ayah yang juga seorang legenda Juventus yakni Lilian Thuram di Stadion Giuseppe Meazza, (19/5/2024). (AFP/Marco Bertorello)

Liga Champions

  • Inter Milan
  • AC Milan
  • Juventus
  • Bologna
  • Atalanta

Liga Europa

  • AS Roma
  • Lazio

Conference League

  • Fiorentina
4 dari 5 halaman

Premier League

Manchester City. Serupa dengan Real Madrid, Manchester City sepanjang tahun 2022 juga berhasil mencetak 37 kemenangan dari total 54 laga di semua ajang domestik maupun Eropa. Klub asuhan Pep Guardiola tersebut hanya berhasil meraih satu trofi sepanjang tahun 2022, yaitu juara Premier League 2021/2022. (AFP/Oli Scarff)

Liga Champions

  • Manchester City
  • Arsenal
  • Liverpool
  • Aston Villa

Liga Europa

  • Tottenham
  • Manchester United

Conference League

  • Chelsea
5 dari 5 halaman

La Liga

Jude Bellingham mencetak gol kedua untuk Los Merengues pada menit ke-56. Dan Joselu menutup pesta gol Real Madrid ke gawang Cadiz CF di menit ke-90+3. (OSCAR DEL POZO/AFP)

Liga Champions

  • Real Madrid
  • Barcelona
  • Girona
  • Atletico Madrid

Liga Europa

  • Athletic Club
  • Real Sociedad

Conference League

  • Real Betis

Berita Terkait