Umumkan Perpisahan, Maman Abdurrahman dan Tony Sucipto Akan Jalani Laga Terakhir Bersama Persija Malam Ini

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 30 Mei 2024, 12:00 WIB
Maman Abdurrahman - Pemain berpengalaman ini masih menjadi andalan Persija Jakarta meski usianya telah menginjak 39 tahun. Bek yang mampu tampil disiplin dan tak kenal kompromi ini diprediksi akan merepotkan penyerang Maung Bandung. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Pengabdian Maman Abdurrahman untuk Persija Jakarta segera selesai. Dia akan meninggalkan tim berjulukan Macan Kemayoran itu hanya dalam hitungan jam.

Maman mengumumkan bakal menjalani penampilan terakhirnya bersama Persija Jakarta pada Kamis (30/5/2024) malam WIB dalam turnamen RCTI Premium Sports.

Advertisement

Maman bakal membela Persija Jakarta melawan PSIS Semarang di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, pada pukul 19.00 WIB.

"The Jakmania, saya ingin mengumumkan kalau hari ini melawan PSIS akan jadi laga terakhir berseragam Persija," ujar Maman dalam akun Instagram Persija, @persija, Rabu (29/5/2024).

2 dari 4 halaman

Keputusan Tony Sucipto

Pemain Barito Putera, Mike Rigoberto Gelito Ott (kanan) berebut bola dengan pemain Persija Jakarta, Ilham Rio Fahmi dan Tony Sucipto (tengah) pada laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (22/02/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Selain Maman, Tony Sucipto juga bakal melakoni pertandingan perpisahannya dengan Persija Jakarta ketika berhadapan dengan PSIS, yang diungkap lewat akun @persija pada Kamis (30/5/2024).

"The Jakmania suatu keputusan sulit harus dibuat malam ini. Lawan PSIS akan menjadi pertandingan perpisahan saya dengan Persija," ucap Toncip, panggilan Tony.

"Sampai jumpa malam ini. Saya harap kita bisa merayakan perpisahan ini bersama-sama," kata mantan pemain Persib Bandung tersebut.

3 dari 4 halaman

Belum Tentu Pensiun

Maman telah membela Persija selama delapan tahun atau sejak 2016. Bek berusia 42 tahun itu mempersembahkan gelar Liga 1 2018, Piala Presiden 2018, dan Piala Menpora 2021.

Di usia yang sudah menginjak kepala empat, Maman belum memutuskan untuk pensiun atau tidak.

Sementara, Tony bergabung dengan Persija pada 2019 dari Persib Bandung. Gelandang berumur 38 tahun ini tampil 107 kali untuk Macan Kemayoran dan turut memberikan Piala Menpora 2021.

Tony juga belum menentukan apakah bakal gantung sepatu atau terus melanjutkan kiprahnya di klub lain di pengujung kariernya.

4 dari 4 halaman

Persaingan Musim Lalu

Berita Terkait